REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- AS Monaco berharap penyerang Kylian Mbappe akan meneken kontrak baru meski menjadi target sejumlah klub kaya Eropa. Demikian diungkapkan wakil presiden Monaco Vadim Vasilyev.
Pemain 18 tahun itu, yang dibanderol harga 180 juta euro oleh sang juara Liga Prancis, dilaporkan menjadi incaran raksasa Spanyol Real Madrid dan klub kaya Liga Inggris Manchester City.
"Kami melakukan pembicaraan-pembicaraan perihal perpanjangan (kontrak) dengan Kylan. Saya berharap ia akan berada di sana," kata Vadim Vasilyev pada akun Twitter resmi Monaco pada Rabu (26/7).
Vasilyev mengatakan telah ada beberapa penawaran.
"Kami mendapatkan beberapa penawaran besar untuk Mbappe. Ia adalah harapan terbesar di dunia sepak bola."
Pekan lalu Monaco mengatakan sejumlah klub penting Eropa telah mendekati Mbappe tanpa izin mereka, melanggar peraturan Liga Prancis dan statuta FIFA.
Mbappe menjadi salah satu prospek paling cemerlang di dunia sepak bola, dengan koleksi 26 gol di semua kompetisi musim lalu dan membantu Monaco menjuarai liga dan mencapai semifinal Liga Champions.