REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Anthony Martial dikabarkan masuk dalam paket kesepakatan Manchester United (MU) untuk mendapatkan Ivan Perisic dari Inter Milan. Pemain asal Prancis pun menyatakan ketersediannya untuk bergabung dengan Il Biscone.
Iblis Merah memang santer dikabarkan menginginkan kehadiran Perisic di Old Trafford. Namun, hasrat MU untuk mendatangkan Perisic terhalang dengan biaya besar yang dipatok oleh Inter Milan, sekitra 48 juta poundsterling.
Mendengar hal tersebut pelatih MU, Jose Mourinho, tak setuju dengan tawaran tersebut. Tetapi, jika Mourinho menginginkan Perisic, ia harus rela mengorbankan salah satu pemainnya yakni, Martial.
Calciomercato dilansir The Sun, Rabu (2/8) mengklaim bahwa Martial bersedia gabung dengan Nerazzurri pada musim panas Eropa tahun ini. Penyerang 21 tahun itu siap menjadi tumbal MU untuk mendapatkan Perisic.
Musim lalu, Martial belum mendapat kepercayaan penuh dari Mourinho untuk memimpin lini serang pasukan the Red Devils. Ia kalah bersaing dengan Zlatan Ibrahimovic dan juga Marcus Rasford yang tengah menjadi primadona publik Manachester Merah.
Setelah Ibrahimovic hengkang dari MU, Mourinho dipercaya akan memberikan Martial kesempatan bermain lebih banyak musim depan. Namun, pelatih asal Portugal tersebut menuntut Martial agar mengikuti instruksinya daripada agennya.