REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Persib Bandung secara resmi mengumumkan berakhirnya kerja sama dengan striker asal Inggris, Carlton Cole. Keduabelah pihak sepakat mengakhiri kontrak hanya sampai setengah musim saja. Awalnya Cole dikontrak untuk satu tahun.
Hari ini, Jumat (4/8) pemain 33 tahun itu menyelesaikan urusan kontrak di Graha Persib, Jalan Sulanjana Bandung.
"Ada awal, ada akhir, nikmati saja," kata Cole, dikutip dari laman resmi Persib.
Cole tercatat hanya tampil sebanyak lima laga buat Maung Bandung. Dua laga menjadi starter ketika melawan Persipura Jayapura dan Perseru Serui. Tiga kali turun sebagai pemain cadangan yakni di laga Persib melawan Arema FC, PS TNI dan Barito Putera. Cole tak sempat mencetak satupun gol untuk Pangeran Biru.
Melalui laman resmi, manajemen Persib mengucapkan terima kasih atas kebersamaan Cole bersama mereka. Persib mengharapkan menemukan hal-hal baik untuk karirnya ke depan.
Baca juga, Terkendala Anggaran, Semen Padang Putus Kontrak Zokora.
Persib menjadi klub ke delapan yang pernah dibela bekas striker Timnas Inggris tersebut. Sebelumnya Cole pernah membela Chelsea, West Ham United, Wolverhampton Wanderes, Charlton Athletic, Aston Villa (Inggris), Glasgow Celtic (Skotlandia) dan Sacramento Republic (Amerika Serikat).
Belum dapat diketahui kemana selanjutnya striker jangkung itu akan berlabuh. Namun ketika dia berbicara kepada media Inggris Sky Sports pada Juni lalu, ada peluang buat Cole kembali ke sepak bola Britania Raya. Cole mengklaim ada peminat jasanya dari sejumlah klub Divisi Championship Inggris, atau kompetisi kasta kedua di bawah Liga Primer Inggris.