Jumat 08 Sep 2017 17:57 WIB

Florentino Perez: Cristiano Ronaldo Bahagia di Real Madrid

Rep: Lintar Satria/ Red: Andri Saubani
 Cristiano Ronaldo (kanan) berpose dengan Presiden Real MAdrid Florentino Perez dalam seremoni perpanjangan kontrak CR7 di Santiago Bernabeu, Senin (7/11).
Foto: REUTERS/Susana Vera
Cristiano Ronaldo (kanan) berpose dengan Presiden Real MAdrid Florentino Perez dalam seremoni perpanjangan kontrak CR7 di Santiago Bernabeu, Senin (7/11).

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Presiden Real Madrid Florentino Perez dengan sangat tegas menyangkal rumor yang menyatakan Cristiano Ronaldo berharap hengkang dari klubnya. Perez menyalahkan media karena tersebarnya rumor tersebut.

Menurutnya, media telah bertindak di luar batas. "Saya tidak tahu apa yang terjadi dengan Cristiano Ronaldo. Ada sebuah laporan yang diturunkan oleh A Bola (surat kabar olahraga Portugal), karena tidak banyak yang bisa dibicarakan selama musim panas dan mereka butuh sesuatu untuk mengisi koran mereka, tapi mereka kelewat batas," kata Perez seperti dilansir dari Football Espana, Jumat (8/9). 

Perez mengakui Ronaldo sempat kesal dengan kasus penggelapan pajak sebesar 14,7 juta euro yang menerpa dirinya. Tetapi, ia menyangkal dengan tegas Ronaldo ingin pergi dari Madrid. "Tentu Cristiano kesal tentang persoalan pajak tapi saya tidak pernah mendengar ia ingin pergi seperti yang ia jelaskan kepada saya ia sangat bahagia di Madrid," kata Perez.

Florentino Perez dengan tegas mengatakan Ronaldo bahagia di Madrid. Menurutnya, Ronaldo sudah menantikan pertandingan Liga Champions pekan depan. "Dia sudah mengklarifikasinya dia bahagia di Real Madrid, dia mencintai klub ini dan akan bermain bersama kami di Liga Champions pada hari Rabu. Dia sangat menantikan musim Liga Champions dimulai," katanya. 

Real Madrid akan menghadapi Apoel Nicosia di Liga Champions pada Rabu (13/8) waktu setempat. Pertandingan ini akan digelar dikandang Real Madrid di Santiago Bernabeu. 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

The Best Mobile Banking

1 of 2
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement