Senin 18 Sep 2017 07:38 WIB

Kalah Telak 0-5, FC Koln Menuntut Tanding Ulang

Reaksi para pemain FC Koln pascakekalahan dari Borussia Dortmund pada laga lanjutan Bundesliga di Signal Iduna Park, Ahad (17/9). FC Koln kalah telak 0-5.
Foto: EPA/Friedemann Vogel
Reaksi para pemain FC Koln pascakekalahan dari Borussia Dortmund pada laga lanjutan Bundesliga di Signal Iduna Park, Ahad (17/9). FC Koln kalah telak 0-5.

REPUBLIKA.CO.ID, BERLIN -- Borussia Dortmund menghancurkan FC Koln dengan skor telak 5-0 pada laga lanjutan Bundesliga, Ahad (17/9). Pesta gol dortmund  mencakup gol dan penalti yang dihadiahkan dengan bantuan video asisten wasit (VAR), untuk membuat sang lawan menghuni posisi juru kunci di klasemen liga dan sama sekali belum mengumpulkan angka setelah empat pertandingan.

FC Koln dibuat geram terkait insiden VAR pertama. Di mana, wasit awalnya tidak mengesahkan gol Dortmund yang dibukukan Sokratis dan menghadiahkan tendangan bebas kepada mereka, sebelum kemudian mengubah keputusannya. Diektur olahraga klub itu, Joerg Schmadtke mengatakan, wasit tidak mengikuti protokol dan mereka akan menuntut pertandingan ulang.

Maximilian Philipp dan Pierre-Emerick Aubameyang masing-masing mengemas sepasang gol. FC Koln mampu bertahan dengan baik dan mencegah gawangnya kembali kemasukan sampai menjelang turun minum, ketika kiper mereka Timo Horn menjatuhkan bola pada situasi tendangan sudut dan bek Dortmund Sokratis menyambarnya masuk ke gawang.

Pertama-tama wasit Patrick Ittrich menghadiahkan tendangan bebas kepada Cologne, namun setelah berkonsultasi dengan VAR, berubah pikiran dan mengesahkan gol. Bagaimanapun, FC Koln mengatakan, bahwa wasit telah meniup peluit sebelum bola masuk ke gawang, yang berarti ia tidak dapat mengesahkan gol apapun hasil yang diperlihatkan VAR. "Kami secara alami akan mengajukan protes. Kami memerlukan protokol yang sudah jelas kapan asisten (VAR) dapat mengintervensi dan kapan ia tidak dapat melakukannya," kata Schmadtke.

VAR kembali menjadi faktor menentukan pada menit ke-59 ketika pemain FC Koln, Lukas Kluenter mengangkat tangannya terhadap umpan silang Yarmolenko dan wasit, setelah kembali melakukan konsultasi, menghadiahkan penalti yang sukses dikonversi Aubameyang. Penyerang Gabon itu kembali menyumbang gol semenit kemudian ketika ia meneruskan umpan lain dari Yarmolenko, dan Philipp menaklukkan Horn untuk menjadi gol kelima pada menit ke-69.

 

sumber : Antara/Reuters
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement