REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Pelatih Persib Bandung Emral Abus berharap dukungan penuh dari bobotoh Maung Bandung saat timnya menjamu Bali United di Stadion Si Jalak Harupat pada Kamis (21/9)..
Emral memprediksi kehadiran penggemar setia Maung Bandung akan membeludak karena pertandingan melawan Serdadu Tridatu bertepatan dengan hari libur tahun baru Islam 1 Muharram 1439 Hijriah.
"Stadion akan dipenuhi bobotoh nanti karena hari libur. Mereka adalah suporter setia dalam apapun kondisi Persib," kata, Rabu (21/9).
Apa yang diprediksi Emral hampir sesuai kenyataan. Pantauan Republika.co.id pada tengah hari, di luar Stadion Si Jalak Harupat sudah ramai dengan ribuan bobotoh. Panitia pelaksana pun sudah mulai membuka pintu masuk untuk semua tribun.
Beberapa jalanan akses menuju stadion juga ramai dengan kedatangan penggemar Pangeran Biru lengkap dengan berbagai atribut seperti kaos, bendera, syal dan lain-lain.
Suasana di Stadion Jalak mirip seperti laga kandang sebelumnya saat melawan Semen Padang. Ketika itu menjadi momen kembalinya bobotoh ke stadion setelah sanksi lima laga tak boleh menonton Persib.
Bobotoh merupakan pemain ke 12 yang selalu mampu memompa semangat juang Atep dan kawan-kawan di lapangan. Setiap kali Persib bertanding terutama di kandang nyanyian bobotoh dari berbagai komunitas selalu membuat stadion meriah.