Rabu 27 Sep 2017 10:23 WIB

Dibantai PSM pada Putaran Pertama, Persipura tak Dendam

Rep: Febrian Fachri/ Red: Ratna Puspita
Pesepak bola PSM Makassar Willen Jan Pluim (kiri) berusaha melewati sejumlah pesepak bola Persipura Jayapura pada laga Gojek Traveloka Liga 1 di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu (3/6). Pada laga tersebut PSM Makassar menang saat menjamu Persipura Jayapura 5-1.
Foto: ANTARA/Sahrul Manda Tikupadang
Pesepak bola PSM Makassar Willen Jan Pluim (kiri) berusaha melewati sejumlah pesepak bola Persipura Jayapura pada laga Gojek Traveloka Liga 1 di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu (3/6). Pada laga tersebut PSM Makassar menang saat menjamu Persipura Jayapura 5-1.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG — Pelatih Persipura Jayapura Wanderley Junior mengimbau anak-anak asuhnya agar tetap bermain dengan kepala dingin saat menjamu PSM Makassar pada Rabu (27/9) nanti di Stadion Mandala, Jayapura. Menurut Wanderley, laga nanti bukan untuk ajang balas dendam.

Pertemuan dua tim kuat wilayah timur Indonesia ini dinantikan pecinta sepak bola karena bermuatan dendam. Persipura dibantai PSM pada putaran pertama lalu dengan skor 5-1.

Namun, pelatih asal Brasil itu menilai hasil memalukan di putaran pertama sudah seharusnya dilupakan. "Pertandingan melawan PSM tidak untuk balas dendam. Sepak bola profesional memang seperti itu. Harus tetap fokus meraih hasil maksimal," kata Wanderley, dikutip dari laman resmi Liga 1.

Suksesor Liestiadi itu bertekad membuat Mutiara Hitam bermain menyerang lawan Juku Eja nanti. Tapi ia melihat hal itu perlu kerja keras karena ia melihat fakta setiap tim yang datang ke Jayapura selalu bermain bertahan.

Untuk itu, menurut Wanderley, Boaz Solossa dan kawan-kawan harus sabar mencari celah untuk membuak ruang di kotak penalti lawan. "PSM tim bagus. Mereka juga punya ambisi juara," ujar Wanderley.

Persipura kini duduk di peringkat lima klasemen sementara Liga 1 dengan nilai 46 poin. Persipura berada satu garis di bawah PSM yang sudah mengoleksi 48 angka. Andai nanti dapat menang atas PSM, Persipura dapat meloncat ke posisi tiga. 

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement