Rabu 27 Sep 2017 12:14 WIB
Liga Champions

Van Bronckhorst Akui Klub Belanda Menurun di Liga Champions

Rep: Frederikus Bata/ Red: Israr Itah
Giovanni van Bronckhorst
Foto: Reuters/Phil Noble
Giovanni van Bronckhorst

REPUBLIKA.CO.ID, NAPOLI -- Pelatih Feyenoord, Giovanni van Bronckhorst mengakui ada kemunduran level sepak bola Belanda di ajang Liga Champions. Pernyataan itu ia keluarkan usai timnya dibekuk Napoli 1-2, di San Paulo, Rabu (27/9).

"Sepak bola Belanda tidak berjalan dengan baik, karena Ajax, Utrecht, dan PSV sudah keluar. Mulai tahun depan, kami membutuhkan putaran awal (kualifikasi) untuk lolos ke (babak utama) Liga Champions, dan kesenjangan di Eropa telah meningkat," ujar juru taktik berusia 42 tahun dalam konferensi pers, dikutip dari Football Italia, Rabu (27/9).

Mengenai peluang timnya, ia mengakui akan sangat sulit lolos dari putaran Grup F. Pasalnya sebelum dikalahkan Napoli, pada matchday perdana, Feyenoord tumbang 0-4 di kandang sendiri saat berhadapan dengan Manchester City. 

Dengan demikian, De Trots van Zuid belum meraih sebiji poin pun. "Akan sangat sulit bagi kami untuk lolos, setelah dua kekalahan pembuka. Kami berisikan pemain muda, dan tidak terbiasa dengan level ini," ujar Van Bronckhors.

Ia menerangkan ini adalah pengalaman baru bagi mereka. Namun Van Bronckhors berharap timnya tetap berlaga di Eropa. 

"Jika bukan Liga Champions, ya Liga Europa," ujar eks penggaw Feyenoord, Barcelona, dan Arsenal ini.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement