Senin 02 Oct 2017 16:30 WIB

Herrie Setyawan Enggan Ratapi Kartu Kuning Febri

Rep: Febrian Fachri/ Red: Ratna Puspita
Asisten pelatih Persib Herrie Setyawan
Foto: Republika/Edi Yusuf
Asisten pelatih Persib Herrie Setyawan

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG — Persib Bandung tak terlalu meratapi ketidakhadiran Febri Hariyadi dalam dua laga ke depan. Febri harus absen karena diganjar kartu merah, setelah menerima dua kali kartu kuning, oleh wasit ketika membela Maung Bandung melawan tuan rumah Persiba Balikpapan di Stadion Batakan, Balikpapan, pada Ahad (1/10).

Asisten pelatih Persib Herrie Setyawan mengaku tak terlalu cemas dengan ketidakhadiran Febri. Ia melihat masih ada banyak pemain lain yang dapat menjalankan peran pemain yang akrabdisapa Bow itu untuk posisi sayap kanan.

“Masih ada pemain lain (Atep, Shohei Matsunaga, Billy Keraf) yang baik bermain di sayap,” kata Herrie diBandara Husein Sastranegara, Senin (2/10).

Terlepas dari kartu merahnya saat lawan Persiba, Persib memang akan kehilangan Febri dalam beberapa hari ini. Febri kembali mendapat panggilan dari pelatih Luis Milla Aspas untuk memperkuat Timnas Indonesia. Panggilan yang juga didapatkan oleh bek Persib Ahmad Jufriyanto.

Senada dengan kehilangan Febri, Herrie juga tak terlalu khawatir dengan absennya Jufriyanto karena jumlah pemain Persib cukup banyak di sektor pertahanan. Jufriyanto bisa digantikan sementara oleh Purwoko Yudhi atau Wildansyah. “Hariono pun bisa buat bek,” ujar Herrie. 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement