Senin 02 Oct 2017 21:51 WIB

Juventus tak akan Lagi Berupaya Datangkan Emre Can

Rep: Kiki Sakinah/ Red: Ratna Puspita
Emre Can
Foto: EPA/PETER POWELL
Emre Can

REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- CEO Juventus Beppe Marotta mengakui bahwa Bianconeri mengajukan penawaran untuk gelandang Liverpool Emre Can, pada jendela transfer musim panas lalu. Namun demikian, ia menegaskan Nyonya Tua tidak akan kembali berupaya untuk mendaratkan gelandang timnas Jerman tersebut pada Januari nanti.

"Kami tidak berpikir kita akan melakukan penandatanganan besar pada Januari," kata Marotta, dilansir dari Sky Sports, Senin (2/10).

Juve merupakan pengagum lama Can, yang hanya menjadi pemain pengganti pada saat Liverpool ditahan imbang 1-1 oleh Newcastle United pada Ahad (1/10) malam WIB.  Marotta tidak percaya Liverpool akan mengizinkan Can untuk pergi di pertengahan musim, meski kontraknya di Anfield berakhir di akhir musim ini dan embicaraan terkait kesepakatan barunya dengan Liverpool dikabarkan tersendat.

Marotta mengatakan, Juve memiliki tim yang benar-benar kompetitif dan memiliki beberapa gelandang yang sangat menarik seperti Rodrigo Bentancur. Menurutnya, Bentancur telah menunjukkan kualitasnya. Marotta mengatakan, ia memiliki kepercayaan pada tim dan para pemain Bianconeri.

"Sedangkan untuk Emre, saya kira Liverpool tidak akan menjualnya pada Januari. Kami melakukan penawaran untuknya di musim panas, tapi the Reds tidak menjualnya, jadi saya rasa mereka tidak akan berubah pikiran di pertengahan musim ini," ujarnya.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement