REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dua tim papan atas Liga Premier Inggris, Chelsea dan Manchester United akan bertemu pada pertandingan pekan ke-11 EPL musim ini. Kedua tim akan saling libas untuk mempertahankan posisi mereka dalam menempel Manchester City.
Chelsea dalam posisi yang tertekan setelah dalam pertandingan terakhirnya mengalami kekalahan di Liga Champions. Chelsea dibantai 0-3 saat menyambangi kandang AS Roma.
Sementara Manchester United yang banyak dikritik dengan strategi bertahannya, justru membuat catatan apik memenangi dua pertandingan terakhirnya. Mereka menghempaskan Tottenham Hotspurs 1-0 di pekan ke-10 EPL, dan menang 2-0 atas Benfica di Liga Champions.
Chelsea akan bertemu Manchester United di Stadion Stamford Bridge, Ahad (5/11) pukul 23.30 WIB. Berikut catatan pertemuan Chelsea melawan Manchester United:
- Juru taktik MU Jose Mourinho pernah mengarsiteki Chelsea dan memiliki persentase kemenangan 81 persen bersama the Blues, ketimbang pelatih Chelsea saat ini Conte yang membukukan 77 persen kemenangan.
- Di klasemen sementara Liga Primer Inggris, Chelsea menduduki posisi 4 (19 poin) dan MU posisi 2 (23 poin). Pemuncak klasemen dikuasai Manchester City dengan 28 poin.
- Dalam ajang Liga Champions tengah pekan ini, Chelsea meraih hasil kurang memuaskan usai ditundukkan AS Roma 0-2. Sementara, MU mengantongi kemenangan atas Benfica 2-0.
- Musim lalu, MU menelan kekalahan 0-4 di Stamford Bridge. Di pertemuan kedua di Old Trafford, MU sukses membalas kekalahan dengan menekuk Chelsea 2-0.
– Dalam 159 pertemuan Chelsea dan Manchester United, Chelsea mencatatkan 50 kali kemenangan, 45 kali seri, dan 64 kali kalah (30 kali menang, 19 kali seri, dan 33 kali kalah di kandang).
– MU selalu gagal meraih kemenangan dalam lima kunjungan terakhirnya ke markas Chelsea di Stamford Bridge. Terakhir kali MU meraih kemenangan di Stamford Bridge adalah pada Oktober 2012 silam, saat itu MU unggul 3-2.
– Kemenangan terbesar yang pernah diraih Chelsea atas Manchester United dalam 159 pertemuannya adalah 6-2, pada September 1930 silam.
– Kemenangan terbesar yang pernah diraih oleh MU atas Chelsea dalam 159 pertemuannya adalah 6-0, pada Desember 1960 silam.
– Chelsea berhasil mencetak gol sebanyak 204 kali (124 kali di kandang dan 80 kali di tandang) ke gawang MU dalam 159 pertemuannya.
– MU berhasil mencetak gol sebanyak 253 kali (120 kali di kandang dan 133 kali di tandang) ke gawang Chelsea dalam 159 pertemuannya.
Lima Pertemuan Terakhir Chelsea Vs MU
(16/04/2017) Manchester United 2–0 Chelsea
(14/03/2017) Chelsea 1–0 Manchester United
(23/10/2016) Chelsea 4–0 Manchester United
(07/02/2016) Chelsea 1–1 Manchester United
(29/12/2015) Manchester United 0–0 Chelsea