Kamis 25 Jan 2018 06:01 WIB

PSMS Mencadangkan Stadion Baharuddin Sebagai Markas Klub

Pemkot Medan sedang melakukan perbaikan pada sejumlah titik di stadion.

Pelatih baru PSMS Medan Djadjang Nurdjaman atau akrab disapa Djanur tiba di Stadion Teladan Medan, Sumatera Utara, Senin (25/9).
Foto: Antara/Septianda Perdana
Pelatih baru PSMS Medan Djadjang Nurdjaman atau akrab disapa Djanur tiba di Stadion Teladan Medan, Sumatera Utara, Senin (25/9).

REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN -- Manajemen PSMS Medan mencadangkan Stadion Baharuddin Siregar Lubuk Pakam, Deliserdang, Sumatra Utara (Sumut) sebagai home base untuk menjalani Liga 1 Indonesia yang menurut rencana mulai bergulir awal Maret 2018.

Sekretaris Umum PSMS Julius Raja mengatakan, tim dari Liga Indonesia Baru (LIB) akan melakukan verifikasi terhadap Stadion Teladan yang akan digunakan PSMS untuk menjalani laga kandang Liga 1.

"Jumat ini tim dari LIB akan datang untuk melakukan verifikasi terhadap Stadion Teladan. Mereka datang untuk menilai apakah Stadion Teladan layak digunakan atau tidak untuk menggelar kompetisi. Ini baru verifikasi awal, masih ada verifikasi lanjutan nantinya," katanya, Rabu (24/1).

Namun saat ini Pemkot Medan sedang melakukan perbaikan terhadap sejumlah titik di stadion yang dibangun tahun 1953 tersebut, seperti rumput lapangan, tempat duduk penonton, ruang ganti pemain, ruang wasit, serta toilet. "Kami optimistis renovasi selesai sebelum liga bergulir. Karena hanya tinggal finishing saja," katanya.

Jika kemungkinan ternyata Stadion Teladan tidak lolos verifikasi, pihaknya sudah mencadangkan Stadion Baharuddin Siregar yang letaknya sekitar 30 kilometer dari Kota Medan sebagai homebase. "Iya cadangan Stadion Baharuddin kalau Teladan tidak lolos verifikasi. Kalau tidak lolos verifikasi juga, kami cari alternatif lain seperti di Padang, Pekanbaru, atau Aceh," katanya.

Sebelumnya Wali Kota Medan Dzulmi Eldin meminta renovasi Stadion Teladan harus benar-benar dilakukan sesuai standar sehingga dapat menggelar berbagai pertandingan Liga 1 dengan optimal. Ia mengatakan, renovasi Stadion Teladan yang dilakukan itu merupakan komitmen penuh Pemkot Medan untuk mendukung terlaksananya Liga 1.

Apalagi tim kebanggaan warga Kota Medan, PSMS kembali berlaga dalam kasta persepakbolaan tertinggi di Indonesia tersebut. Dengan renovasi itu, para pendukung setia PSMS bisa menyaksikan Ayam Kinantan berlaga di Liga 1. "Dukungan penuh seluruh suporter tentu semakin menambah motivasi dan semangat juang seluruh pemain sehingga dapat memberikan yang terbaik," jelasnya.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement