Selasa 30 Jan 2018 08:26 WIB

Unta-Unta Ini Didiskualifikasi karena Disuntik Botox

Kontes kecantikan hewan ini diikuti 30 ribu ekor unta

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Esthi Maharani
Unta
Foto: Reuters/Mohamed Alhwaity
Unta

REPUBLIKA.CO.ID,  JAKARTA -- Kerajaan Arab Saudi kembali menggelar Festival Unta King Abdulaziz tahun ini. Kontes kecantikan hewan ini diikuti 30 ribu ekor unta dan merupakan kontes terbesar di Negara Teluk.

Festival yang berlangsung di Aldhana, berjarak 120 kilometer (km) dari Riyadh ini digelar 1 Januari hingga 1 Februari 2018. Hadiahnya sangat menggiurkan, mencapai 57 juta dolar AS atau Rp 760 miliar untuk seluruh pemenang.

Sekitar 300 ribu pengunjung menghadiri festival tahun kedua ini. Unta yang dulunya hanya bernilai karena susunya, kini semakin istimewa karena keberadaan event ini.

Kabar mengejutkan datang dari panitia. Mereka mendiskualifikasi unta milik salah satu peserta. Ini karena panitia menemukan unta-unta tersebut telah disuntik botox oleh seorang dokter hewan. Ada juga unta yang dioperasi supaya ukuran telinga lebih kecil dan halus. Telinga merupakan salah satu unsur penilaian pemenang.

"Mereka menyuntik botox bagian bibir, hidung, bahkan rahang unta. Kepalanya jadi besar, bibirnya besar, hidungnya besar," kata perwakilan panitia, Ali Al Mazrouei, dilansir dari Live Science, Selasa (30/1).

Suntikan botox mengubah penampilan unta selama berbulan-bulan. Ada juga peserta yang menggunakan hormon untuk membuat tubuh untanya lebih berotot.

Aturan menyebutkan siapa pun yang berbuat curang, misalnya menggunakan obat bius dalam balap unta akan didenda 50 ribu dirham atau Rp 73 juta per orang. Aturan sejenis masih belum diterapkan untuk kontes kecantikan unta.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement