Kamis 01 Feb 2018 17:00 WIB

Kawasan Hutan Gunung Talang Sumbar Terbakar

Asap muncul pertama kali pukul 9.30 WIB dan kian membesar.

Rep: Sapto Andika Candra/ Red: Yudha Manggala P Putra
Kawasan hutan Gunung Talang, Solok, Sumatra Barat terbakar pada Kamis (1/2).
Foto: dok. Pos Pengamatan Gunung Api Talang
Kawasan hutan Gunung Talang, Solok, Sumatra Barat terbakar pada Kamis (1/2).

REPUBLIKA.CO.ID, PADANG -- Kawasan hutan di kaki Gunung Talang, Kabupaten Solok, Sumatra Barat terbakar pada Kamis (1/2) siang. Berdasarkan pengamatan PVMBG, asap pertama kali muncul sekitar pukul 9.30 WIB dan makin membesar hingga sore ini.

Kepala Pos Pengamatan Gunung Api Talang Sepriyus menyebutkan, saat ini tim gabungan dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Solok, tim pemadam kebakaran, dan Dinas Kehutanan Sumbar telah turun ke lapangan untuk memadamkan api.

Sepriyus belum bisa mengidentifikasi berapa luas hutan yang terdampak kebakaran kali ini. Namun menurut pengamatannya, asap sudah terlihat di area yang jaraknya hanya satu kilometer (km) dari puncak Gunung Talang. "Dari puncak, api membakar lereng sebelah selatan, tenggara, dan timur," jelas Sepriyus, Kamis (1/2).

Hingga saat ini belum ada penjelasan dari BPBD terkait penyebab kebakaran hutan di lereng Gunung Talang. Hanya saja dugaan sementara dari penjaga pos pengamatan Gunung Talang, api muncul dari kecerobohan pendaki. Sepriyus menduga ada sisa perapian atau puntung rokok pendaki yang akhirnya memicu kebakaran hutan.

"Kemungkinan awal mungkin karena pendaki. Karena info dari pos pendakian ada pendaki kemarin," jelasnya.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement