Sabtu 24 Feb 2018 08:12 WIB

103 Imigran Disekap dalam Sebuah Trailer Dekat Perbatasan AS

Sindikat perdagangan manusia menelantarkan para imigran di dekat perbatasan AS.

Rep: Zahrotul Oktaviani / Red: Reiny Dwinanda
Imigran gelap asal Amerika Tengah. (Ilustrasi)
Foto: AP
Imigran gelap asal Amerika Tengah. (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, MEKSIKO -- Badan Imigrasi Meksiko menemukan sebuah trailer rongsokan berisi ratusan imigran asal Amerika Tengah. Para imigran tersebut disekap oleh sindikat perdagangan manusia di dalam trailer dan ditinggalkan di pinggir jalan dekat perbatasan Amerika Serikat.

"Trailer ini ditemukan berada di dekat Ciudad Camargo pada Jumat, sebuah perbatasan dari Rio Grande City, Teksas," ujar pihak Badan Imigrasi Nasional Meksiko dilansir dari Fox News, Sabtu (24/2).

Ketika mobil patroli militer melintas, petugas mendengar teriakan minta tolong. Para imigran juga memukuli dinding trailer untuk menarik perhatian pelintas.

Dari 103 imigran tersebut, 91 orang merupakan warga Honduras, tujuh orang dari Guatemala, dan lima orang Salvador. Sebanyak 24 orang adalah remaja laki-laki dan 12 diantaranya masih anak-anak. Bocah malang tersebut kemudian dibawa ke petugas kesejahteraan anak karena tidak ada yang mendampingi.

Presiden AS Donald Trump telah meminta pemerintah Maksiko pada Jumat (23/2) untuk memblokir anggota geng MS-13 melakukan perjalanan melalui Meksiko untuk mencapai AS.i)

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement