Sabtu 03 Mar 2018 17:35 WIB

Suso Bandingkan Suasana Derby Milan dengan Atmosfer Anfield

Rossoneri dan Inter akan beradu ketangguhan pada laga pekan ke-27 Serie A.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Israr Itah
Para pemain AC Milan merayakan kemenangan bersama para suporter setianya usai memenangkan laga Derby della Madonnina melawan Inter Milan.
Foto: REUTERS/Max Rossi
Para pemain AC Milan merayakan kemenangan bersama para suporter setianya usai memenangkan laga Derby della Madonnina melawan Inter Milan.

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Penyerang sayap AC Milan, Jesus Joaquin Fernandez atau lebih dikenal dengan Suso mengomentari pertandingan panas rival sekota antara tim yang dibelanya dengan Inter Milan. Rossoneri dan Inter akan beradu ketangguhan pada laga pekan ke-27 Serie A di Stadion San Siro, Milan, Senin (5/3).

Derby della Madonnia, sebutan untuk bentrok Milan vs Inter, dinilai Suso menghadirkan suasana istimewa. Berdasarkan pengalamannya lebih dari tiga tahun bermarkas di Kota Mode, ia melihat antusiasme penggemar yang luar biasa menyambut laga ini.

Hal serupa pernah ia alami di Liverpool. Maklum, pesepak bola berkebangsaan Spanyol ini merupakan jebolan akademi the Reds.

Stadion Anfiled, milik klub lamanya juga terkenal bising oleh teriakan  penggemar. Namun kreativitas Milanisti dan Interisti dinilainya membuat perbedaan.

"Saat derby, San Siro selalu penuh dengan koreografi di dua tribun. Suasana di Anfiled indah, tapi saya belum pernah melihat ada koreografi dari penggemar," kata Suso, kepada Gazzetta, dikutip dari Football Italia, Sabtu (3/3).

(Baca juga: Hadapi Roma, Napoli Terancam tak Diperkuat Hamsik)

Ia menegaskan, Rossoneri siap tempur pada laga krusial ini. Sebab, kemenangan akan mendekatkan Milan ke zona Liga Champions, sekaligus menghambat langkah Inter yang menjadi pesaingnya. Milan punya modal cukup baik karena belum terkalahkan dalam 13 pertandingan terakhir pada berbagai ajang.

Meski begitu, ia tetap menaruh respek pada calon lawan. Ia tak peduli dengan suara-suara yang mengatakan Inter sedang menurun.

"Jika kami menang, kami memiliki kesempatan besar untuk lolos ke Liga Champions," ujar Suso.

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

  • Sangat tertarik
  • Cukup tertarik
  • Kurang tertarik
  • Tidak tertarik
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا لَا تَتَّبِعُوْا خُطُوٰتِ الشَّيْطٰنِۗ وَمَنْ يَّتَّبِعْ خُطُوٰتِ الشَّيْطٰنِ فَاِنَّهٗ يَأْمُرُ بِالْفَحْشَاۤءِ وَالْمُنْكَرِۗ وَلَوْلَا فَضْلُ اللّٰهِ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَتُهٗ مَا زَكٰى مِنْكُمْ مِّنْ اَحَدٍ اَبَدًاۙ وَّلٰكِنَّ اللّٰهَ يُزَكِّيْ مَنْ يَّشَاۤءُۗ وَاللّٰهُ سَمِيْعٌ عَلِيْمٌ
Wahai orang-orang yang beriman! Janganlah kamu mengikuti langkah-langkah setan. Barangsiapa mengikuti langkah-langkah setan, maka sesungguhnya dia (setan) menyuruh mengerjakan perbuatan yang keji dan mungkar. Kalau bukan karena karunia Allah dan rahmat-Nya kepadamu, niscaya tidak seorang pun di antara kamu bersih (dari perbuatan keji dan mungkar itu) selama-lamanya, tetapi Allah membersihkan siapa yang Dia kehendaki. Dan Allah Maha Mendengar, Maha Mengetahui.

(QS. An-Nur ayat 21)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement