Selasa 27 Mar 2018 05:36 WIB

BMH Gelar Upgrading Dai Tangguh Ramadhan

Sekitar 1,5 bulan menjelang Ramadhan, mulai banyak permintaan dai dan imam.

Para dai muda yang disiapkan oleh BMH untuk mengisi kegiatan Ramadhan di berbagai daerah di Tanah Air.
Foto: Dok BMH
Para dai muda yang disiapkan oleh BMH untuk mengisi kegiatan Ramadhan di berbagai daerah di Tanah Air.

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Lembaga Amil Zakat  Nasional Baitul Maal Hidayatullah (Laznas BMH) bekerja sama dengan Pengurus Wilayah Syabab Hidayatullah Jabodebek menggelar kegiatan upgrading dai tangguh Ramadhan. Kegiatan tersebut diadakan di Masjid Baitul Karim  Cipinang Cipedak 1/14  Polonia, Jakarta Timur, 2 3-24 Maret 2018.

 “Upgrading dai tangguh Ramadhan ini diikuti puluhan mahasiswa yang akan bertugas menjadi dai dan imam masjid di berbagai wilayah di Indonesia pada bulan Ramadhan mendatang,” terang Direktur Operasional BMH Jakarta, Rama Wijaya dalam rilis yang diterima Republika.co.id, Senin (26/3).

Ia menambahkan, sekitar 1,5 bulan menjelang Ramadhan 1439 H tiba, pihaknya sudah mulai menerima banyak permintaan dari berbagai  daerah terutama kawasan pelosok terhadap tenaga dai dan imam Ramadhan.

“Kita berharap, melalui program Dai Tangguh BMH, akan semakin banyak dai muda yang mengisi pos-pos yang belum terpenuhi seiring dengan tingginya permintaan masyarakat terhadap tenaga dai,” imbuhnya.

Ia menegaskan, dalam kegiatan ini,  para dai tangguh Ramadhan yang masih muda ditekankan akan pentingnya gerakan dakwah yang kohesif dan kiprah keteladanan di masyarakat.

“Godaan sebagai anak muda dan sekaligus sebagai dai itu sangat berat apalagi di zaman seperti sekarang ini. Dalam menjalankan  amanah sebagai dai, mereka  akan bertemu rintangan yang tidak sederhana.

 

“Maka dakwah benar butuh ilmu, butuh skill, tapi yang tak kalah penting dai yang berdakwah harus selalu berusaha dekat kepada Allah SWT dan menjauhkan diri dari syubhat dan maksiat,” terang Ketua Umum DPP Hidayatullah Nashirul Haq yang memberikan paparan pembuka dalam kegiatan ini.

Dalam kegiatan ini, para peserta merupakan dai muda yang umumnya adalah mahasiswa semester akhir yang sedang menempuh studi di Lembaga Ilmu Pengetahuan Islam dan Arab (LIPIA) Jakarta dan Sekolah Tinggi Ilmu Bahasa Arab (STIBA) Ar-Raayah Sukabumi,  Jawa Barat.

“Insya Allah selesai upgrading, semua peserta siap menjalankan  tugas dakwah Ramadhan bersama masyarakat dan BMH,” pungkas Rama Wijaya.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement