Senin 09 Jul 2018 16:00 WIB

PSG Siapkan Dana 270 Juta Euro untuk Datangkan Coutinho

Keinginan PSG mendatangkannya untuk membuat Neymar bahagia di Paris.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Endro Yuwanto
Philippe Coutinho
Foto: AP Photo/Themba Hadebe
Philippe Coutinho

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Ambisi Paris Saint-Germain (PSG) untuk menguasai Eropa sepertinya kian serius. Setelah mendatangkan mantan kiper timnas Italia Gianluigi Buffon, Les Parisien diberitakan tertarik mengikat playmaker Barcelona, Philippe Coutinho, ke Parc des Princes.

Bahkan, rumornya PSG sudah menyiapkan dana sebesar 270 juta euro demi mengikat rekan setim Neymar Jr di timnas Brasil. Pesepak bola 26 tahun itu bergabung dengan raksasa La Liga Spanyol Barcelona dari Liverpool pada bursa transfer musim dingin Januari 2018 kemarin dengan nilai 150 juta pounds.

Namun surat kabar El Mundo Deportivo disadur Football Espana, Senin (9/7) mengapungkan kabar juara bertahan Ligue 1 PSG bertekad mendapatkannya. Masih dengan sumber yang sama, keinginan Parisiens mendatangkan eks pemain Inter Milan itu untuk membuat Neymar bahagia di Paris. Sebab, sang pemain kerap dikait-kaitkan bakal bergabung dengan Real Madrid.

PSG diprediksi bakal menemui jalan sulit untuk mendapatkan tanda tangan Coutinho mengingat sang pemain masih terikat kontrak hingga Juni 2023. Adapun pihak Barca tak ingin membiarkannya dengan mudah angkat koper dari Camp Nou dengan memasang klausul rilis mencapai 400 juta euro.

Dilansir Whoscored, selama berseragam Los Azulgrana Coutinho telah mencatat 10 gol dengan lima assist dari 22 penampilan.

Neymar diketahui punya hubungan yang baik dengan Coutinho. Keduanya adalah rekan sejak lama di timnas Brasil. Bahkan, keputusan Coutinho pindah dari Liverpool ke Barca juga tidak lepas dari sosok Neymar.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement