Selasa 31 Jul 2018 07:13 WIB

Ibrahimovic Cetak Hattrick Pertama untuk LA Galaxy

Ibrahimovich membawa timnya mengalahkan Orlando City 4 - 3

Los Angeles Galaxy Zlatan Ibrahimovic (kiri) bersama pelatih Siegried 'Sigi' Schmid (kanan).
Foto: EPA-EFE/PAUL BUCK
Los Angeles Galaxy Zlatan Ibrahimovic (kiri) bersama pelatih Siegried 'Sigi' Schmid (kanan).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Meski telah berumur 36 tahun, ketajaman penyerang LA Galaxy Zlatan Ibrahimovic belum juga tumpul. Ia berhasil mencetak hattrick pertamanya di liga Amerika, Ahad (30/7).

Di pertandingan itu, Ibrahimovic membawa timnya mengalahkan Orlando City 4 - 3.

Mantan striker Timnas Swedia tersebut mencetak gol pertama di menit ke-47. Disusul gol kedua di menit ke-67 dan menit ke-71.

(baca juga: Lemar Akui Griezmann Pengaruhi Keputusannya ke Atletico)

Sedangkan satu gol lainnya berhasil dilakukan oleh G. Dos Santos. Ibra juga memiliki kontribusi terhadap gol yang diciptakan Santos.

Ibra memberi assist sempurna untuk dikonversi menjadi gol oleh Santos, mengutip BBC, Senin (31/7).

Ibrahimovic kini total telah mencetak 15 gol dari 17 penampilan selama bermain untuk LA Galaxy.

photo
Zlatan Ibrahimovic

LA Galaxy sekarang menjadi tim yang tidak terkalahkan di sembilan pertandingan. LA Galaxy kini bertengger di posisi 7 dengan mengantongi 35 poin.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement