Kamis 23 Aug 2018 16:58 WIB

PLN Imbau Pelanggan Antisipasi Kebakaran Akibat Korsleting

Instalasi listrik di rumah calon pelanggan wajib memiliki Sertifikat Layak Operasi.

Pemasangan jaringan listrik PLN. (Ilustrasi)
Foto: MOHAMAD HAMZAH/ANTARA FOTO
Pemasangan jaringan listrik PLN. (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, MANADO -- PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) Persero Area Manado mengimbau kepada semua pelanggan agar mengantisipasi adanya kebakaran akibat korsleting listrik. Manajer PLN Area Manado Kuswantono di Manado, Kamis (23/8) mengatakan beberapa penyebab kebakaran rumah dikarenakan adanya korsleting listrik.

"Karena itu kami mengimbau agar pelanggan harus memperhatikan instalasi listrik di rumah masing-masing," kata Kuswantono.

Kuswantono menjelaskan instalasi listrik di rumah calon pelanggan wajib memiliki SLO atau Sertifikat Layak Operasi yang dikeluarkan oleh Lembaga Inspeksi Tegangan Rendah (LITR) di bawah pengawasan Dirjen Ketenagalistrikan. Selain itu, katanya, setiap membeli atau kontrak sebaiknya calon pembeli hubungi PLN untuk periksa kwh meter maupun instalasinya.

"Yang berhubungan dengan listrik harus menghubungi pihak yang berwajib dalam hal ini PLN," ujar dia.

Ia menjelaskan bilamana masih membutuhkan penanganan teknik lebih lanjut, pelanggan dapat menghubungi hubungi call center 123 atau bisa langsung kantor PLN terdekat. Adapun jumlah pelanggan listrik rumah tangga di area Manado menyentuh sekitar 90 persen dari total 434 ribu pelanggan.

"Intinya tim kami di lapangan selalu siap," katanya.

Sebelumnya Wali Kota Manado Vicky Lumentut melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Manado mengimbau masyarakat agar waspada supaya rumah jangan sampai terbakar, karena akan menyebabkan penderitaan bagi para korban. Pemkot Manado mengimbau agar warga Manado selalu waspada dengan memeriksa rumah sebelum bepergian, apakah listrik dan kompor, supaya tidak terjadi kebakaran maupun korban jiwa.

sumber : antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اِلَى الَّذِيْ حَاۤجَّ اِبْرٰهٖمَ فِيْ رَبِّهٖٓ اَنْ اٰتٰىهُ اللّٰهُ الْمُلْكَ ۘ اِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّيَ الَّذِيْ يُحْيٖ وَيُمِيْتُۙ قَالَ اَنَا۠ اُحْيٖ وَاُمِيْتُ ۗ قَالَ اِبْرٰهٖمُ فَاِنَّ اللّٰهَ يَأْتِيْ بِالشَّمْسِ مِنَ الْمَشْرِقِ فَأْتِ بِهَا مِنَ الْمَغْرِبِ فَبُهِتَ الَّذِيْ كَفَرَ ۗوَاللّٰهُ لَا يَهْدِى الْقَوْمَ الظّٰلِمِيْنَۚ
Tidakkah kamu memperhatikan orang yang mendebat Ibrahim mengenai Tuhannya, karena Allah telah memberinya kerajaan (kekuasaan). Ketika Ibrahim berkata, “Tuhanku ialah Yang menghidupkan dan mematikan,” dia berkata, “Aku pun dapat menghidupkan dan mematikan.” Ibrahim berkata, “Allah menerbitkan matahari dari timur, maka terbitkanlah ia dari barat.” Maka bingunglah orang yang kafir itu. Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang zalim.

(QS. Al-Baqarah ayat 258)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement