Senin 10 Jul 2017 15:35 WIB

Robot Ichiro ITS Raih Juara 2 KRI Nasional

Rep: Binti Sholikah/ Red: Dwi Murdaningsih
Tim robotik Ichiro dari Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) menunjukkan robot soccer (penendang bola) di Surabaya, Jawa Timur, Senin (21/11).
Foto: Antara/Prasetia Fauzani
Tim robotik Ichiro dari Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) menunjukkan robot soccer (penendang bola) di Surabaya, Jawa Timur, Senin (21/11).

REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Prestasi Tim Robotika dari Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya pada Kontes Robot Indonesia (KRI) 2017 di Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung yang berakhir Ahad (9/7) menurun dibandingkan tahun sebelumnya. Namun, ITS tetap berhasil menorehkan sejumlah prestasi.

Dari lima kategori yang dilombakan di ajang tersebut, ITS berhasil merebut juara dua Kontes Robot Sepak Bola Indonesia (KRSBI) Humanoid dengan robot Ichiro. Selain itu, dua penghargaan inovasi terbaik, dan dua penghargaan desain terbaik.

Tim ITS dengan robot Ichiro, harus takluk dari Barelang FC milik Politeknik Negeri Batam pada laga final KRSBI Humanoid 2017. Barelang FC merupakan juara bertahan dari gelaran di tahun sebelumnya. Meski tak menjadi juara pertama, Ichiro berhasil memperoleh penghargaan inovasi terbaik atas inisiatifnya membangun robot baru yang memiliki ukuran lebih besar.

Sementara, pada divisi KRSBI Beroda, robot Al Jazari berhasil memperoleh penghargaan desain terbaik dan inovasi terbaik. Selain itu, Abinara-1 juga memenangkan kategori desain terbaik dari bidang Kontes Robot Pemadam Api Indonesia (KRPAI).

Pembina UKM Robotika ITS, Muhtadin, mengakui prestasi pada KRI tahun ini terbilang menurun. Sebab, ITS mampu memboyong juara dua dan tiga pada tiga bidang perlombaan pada tahun sebelumnya.

Muhtadin menyebut, salah satu penyebab menurunnya prestasi ITS tersebut karena tahun ini ITS harus membangun beberapa robot baru untuk bidang KRSBI Humanoid dan KRPAI.

"Dengan adanya tantangan tersebut, banyak sumber daya yang terserap ke dua kategori tersebut," kata Muhtadin melalui siaran pers yang diterima Republika.co,id, Senin (10/7).  

Muhtadin menambahkan, prestasi ITS tahun ini akan menjadi bahan evaluasi bagi timnya untuk lebih fokus dan terarah agar membawa lebih banyak prestasi pada KRI 2018 maupun kompetisi robot lainnya.

Setelah ini, terdapat beberapa kompetisi robot yang akan dilakoni anak bimbingnya dalam waktu dekat. Salah satunya, tim Ichiro akan terbang ke Jepang untuk mengikuti ajang Robocup 2017, dua pekan mendatang.

"Bulan Agustus Ichiro juga akan ke Taiwan untuk mengikuti Federation of International Robot-Soccer Association Humanoid Robot Cup (FIRA Hurocup) 2017," kata Muhtadin.

Sedangkan untuk kompetisi dalam negeri, tim UKM Robotika ITS akan bersiap menuju Kontes Robot Terbang Indonesia 2017 pada September mendatang.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement