Rabu 30 Jan 2013 15:03 WIB

Mendikbud Beber Kurikulum 2013 ke 4.000 Guru Muhammadiyah

Rep: yulianingsih/ Red: Taufik Rachman
Mendiknas, M. Nuh
Foto: Republika/Agung Supriyanto
Mendiknas, M. Nuh

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Menteri pendidikan dan kebudayaan, M Nuh melakukan silaturahmi dengan 4.000 lebih guru dari perguruan Muhammadiyah di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) dan Jawa Tengah. Silaturahmi tersebut digelar di Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY), Rabu (30/1).

Dalam kesempatan itu M Nuh menyampaikan pidato tentang Pengembangan Kurikulum 2013 dan Peran Muhammadiyah dalam pencerdasan Bangsa.

Menurut Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) DIY, selain silaturahmi dengan Mendikbud, Majelis Dikdasmen PWM juga menggelar pelatihan peningkatan kompetensi guru Muhammadiyah di DIY. Kegiatan ini digelar selama 5 hari (30/1-3/2). "Ini merupakan amanat dari Muktamar Muhammadiyah untuk meningkatkan kualitas dan profesionalisme guru," tandanya.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement