Kamis 13 Sep 2018 07:20 WIB

Terry Tolak Tawaran Spartak Moscow

Alasan keluarga menjadi salah satu alasan penolakan bek berusia 37 tahun itu

John Terry
Foto: EPA/FACUNDO ARRIZABALAGA
John Terry

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Mantan kapten tim nasional Inggris John Terry menolak tawaran untuk berlabuh ke Spartak Moscow. Alasan keluarga menjadi salah satu alasan penolakan bek berusia 37 tahun itu.

Terry menjadi agen bebas setelah meninggalkan klub divisi Championship Aston Villa ketika kontraknya berakhir pada akhir musim lalu. Media Inggris melaporkan bahwa Terry sebelumnya telah menjalani pemeriksaan medis menjelang kontrak dua tahun yang diusulkannya dengan klub Rusia itu.

"Setelah berpikir panjang, saya memutuskan untuk menolak tawaran kontrak dari Spartak Moscow," tulis Terry di Instagram.

Ia mengucapkan terima kasih atas penawaran yang diberikan klub Rusia itu. Dan mengharapkan yang terbaik untuk klub dan para pendukung mereka di sisa musim ini.

"Mereka adalah klub yang ambisius dan saya sangat terkesan dengan profesionalisme mereka. Tetapi setelah menilai langkah ini dengan keluarga saya, kami memutuskan tawaran tersebut bukanlah langkah yang tepat untuk diri kami saat ini," ujar Terry. 

(baca juga: Shaqiri Yakin Liverpool Jaga Tren Positif)

Terry telah membuat 36 penampilan untuk Villa di semua kompetisi musim lalu. Dan membimbing mereka hingga ke final playoff Championship, dimana mereka akhirnya kalah dari Fulham.

Terry juga telah membuat lebih dari 700 penampilan untuk Chelsea. Memenangkan lima gelar Premier League, lima Piala FA, dan Liga Champions 2012.

sumber : Antara/Reuters
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement