REPUBLIKA.CO.ID,KAIRO -- Mesir memuji tindakan "berani" dan "menentukan" yang diambil Raja Salman dari Arab Saudi dalam investigasi atas kematian wartawan Saudi Jamal Khashoggi. Saudi dinilai telah menghormasi prinsip-prinsip hukum.
"Mesir melihat keputusan-keputusan dan tindakan-tindakan berani dan menentukan oleh Raja Saudi atas masalah ini sejajar dengan pendekatan raja yang menghormati prinsip-prinsip hukum dan penerapan keadilan yang efektif," kata Kementerian Luar Negeri dalam pernyataan, Sabtu.
Kementerian itu juga menyampaikan bela sungkawa kepada keluarga Khashoggi dan menyatakan yakin penyelidikan tersebut akan mengungkap kebenaran.
Baca juga, Saudi Akui Khashoggi Dibunuh, Ini Penjelasannya.
Dari Dubai, Reuters yang mengutip Al Arabiya TV milik Saudi melaporkan, Bahrain pada Sabtu memuji keputusan-keputusan yang diambil Raja Saudi untuk menegakkan keadilan. "Arab Saudi akan tetap sebagai negara yang menerapkan keadilan, nilai-nilai dan prinsip-prinsip," demikian pernyataan resmi yang dikutip saluran tersebut.
Reuters juga melaporkan Yaman pada Sabtu memuji keputusan-keputusan yang dibuat raja Saudi terkait dengan kematian wartawan Jamal Khashoggi, demikian lapor kantor berita pemerintah, yang didukung Saud