REPUBLIKA.CO.ID, JOHANNESBURG--Jelas sudah alasan arsitek Brasil, Carlos Dunga, lebih memilih Elano dibanding bintang veteran Ronaldinho untuk mendampingi Kaka di lini tengah. Elano mencetak satu gol dan satu assist saat Brasil menundukkan Korea Utara (Korut) 2-1 dalam laga Grup G Piala Dunia 2010 di Ellis Park, Rabu dinihari WIB (16/6).
Teknik individu Elano memang tak selengkap Ronaldinho, yang tak dibawa Dunga ke Afrika Selatan. Namun Elano sangat berkontribusi sebagai penyeimbang permainan tim 'Samba'.
Elano menjadi aktor saat terjadinya gol pertama Brasil di menit ke-55. Umpan terukurnya mampu diselesaikan dengan baik oleh bek kanan Maicon. Tendangan keras Maicon dari sudut sempit tak mampu dihalau kiper Ri Myong-guk.
Tak hanya memberi umpan matang, Elano lantas menggandakan keunggulan Brasil menjadi 2-0 di menit ke-73 setelah memanfaatkan umpan dari Robinho. Tendangan datarnya di tiang jaung gawang Korea Utara tidak bisa dijangkau Myong Guk.
Beberapa detik setelah mencetak gol, Elano digantikan Dani Alves. Playmaker Brasil, Kaka, juga digantikan Nilmar. Pergantian dua pemain tengah ini sedikit mengurangi tekanan Brasil terhadap Korut.
Korut sebenarnya bermain bagus. Dikomandoi striker Jong Tae Se, Korut beberapa kali juga sempat membahayakan gawang Brasil. Bahkan Korut mampu mencuri satu gol melalui aksi individu Ji Yun-nam yang mendapat umpan dari Tae Se di menit ke-89.
Semangat nasionalisme yang diwujudkan dengan daya juang tinggi, tak kenal lelah mengejar bola, dan kolektivitas tim yang solid, ditunjukkan para pemain Korut. Tak heran Brasil sempat begitu kesulitan membobol gawang Korut. Kaka dan rekan-rekannya bahkan gagal mencetak gol sepanjang babak pertama.
Susunan Pemain
Brasil:
1-Julio Cesar; 2-Maicon, 3-Lucio, 4-Juan, 6-Michel Bastos, 5-Felipe Melo, 8-Gilberto Silva, 7-Elano, 10-Kaka, 11-Robinho, 9-Luis Fabiano.
Korea Utara:
1-Ri Myong-guk; 5-Ri Kwang-chon, 2-Cha Jong-hyok, 13-Pak Chol-jin, 3-Ri Jun-il, 8-Ji Yun-nam, 11-Mun
In-guk, 17-An Yong-hak, 4-Pak Nam-chol, 10-Hong Yong-jo, 9-Jong Tae-se.