Ahad 25 Nov 2018 01:15 WIB

Ini Komentar Solari Usai Real Madrid Dibantai Tim Kecil

Solari mengakui Real Madrid bermain buruk.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Ratna Puspita
Santiago Solari
Foto: EPA-EFE/Jose Manuel Vidal
Santiago Solari

REPUBLIKA.CO.ID, EIBAR --Pelatih Real Madrid Santiago Solari angkat bicara usai timnya dibantai Eibar 0-3 dalam lanjutan LaLiga, Santu (24/11). Solari merasa frustrasi dengan penampilan timnya.

Solari mengakui Serigo Ramos cs main buruk. ''Kami harus bekerja untuk memperbaiki dan membenahi kesalahan,'' ucap Solari, dikutip dari Marca, Ahad (25/11). 

Solari mengaku tak percaya dengan hasil ini. Di luar dugaannya, Madrid bisa dikalahkan tim sekelas Eibar. Karena itu, lanjutnya, skuatnya harus memperbaiki hal-hal yang jelas menghambat tim, dan selalu diulangi.

''Kami tidak bagus, kami harus menerimanya. Mereka (Eibar) sangat bagus, (strategi) bekerja untuk mereka dan kami mengucapkan selamat kepada Eibar,'' kata Solari.

Solari juga menyoroti lemahnya pertahanan Real Madrid yang telah kebobolan 19 gol musim ini. Dirinya menyatakan akan mengurangi kemungkinan skuatnya kebobolan dan menciptakan gol lebih banyak lagi.

Ia menyadari kekalahan ini merupakan permainan terburuk Los Blancos dalam lima pertandingan terakhir. ''Itu menjadi tugas kami (untuk memperbaiki), bahwa kami kemasukan sedikit dan mencetak banyak gol,'' ujar pelatih asal Argentina tersebut. 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement