Selasa 12 Mar 2019 23:10 WIB

Giggs Dukung Bale Atasi Masalah di Madrid

Giggs juga mengharapkan Bale memberikannya kemampuan terbaiknya untuk Wales.

Gareth Bale
Foto: EPA-EFE/SERGEY DOLZHENKO
Gareth Bale

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih timnas Wales Ryan Giggs mendukung pemain depan Real Madrid Gareth Bale untuk mengatasi kritikan dari para penggemar Los Blancos. Giggs juga mengharapkan Bale memberikannya kemampuan terbaiknya untuk Wales ketika mereka memulai langkah di kualifikasi Piala Eropa 2020, bulan ini.

Bale dicemooh oleh pendukung Madrid musim ini seiring kiprah buruk raksasa Spanyol musim ini. Madrid tersingkir dari Liga Champions dan Copa del Rey. Mereka juga tertinggal 12 poin dari Barcelona di klasemen La Liga.

Baca Juga

Media Inggris dan Spanyol melaporkan bahwa kembalinya Zinedine Zidane sebagai pelatih dapat memberikan lebih banyak masalah bagi Bale. Sebab saat Zidane menjadi pelatih, Bale berjuang keras untuk mendapatkan tempat di tim utama.

"Saya berharap Gareth muncul dan melakukan apa yang selalu dilakukannya, memberi dukungan kepada semua orang," kata Giggs kepada wartawan, Selasa (12/3), setelah mengumumkan 31 pemain untuk pertandingan persahabatan melawan Trinidad dan Tobago pada 20 Maret dan kualifikasi Piala Eropa 2020 melawan Slovakia empat kemudian.

"Ketika dia bermain untuk Wales dia memberi 100 persen dan lebih sering dia tampil baik. Saya tidak mengharapkan sesuatu yang berbeda karena dia selalu cemerlang di sekitar kamp pelatihan timnas."

Bale juga telah dikritik karena gagal belajar bahasa Spanyol dan berintegrasi dengan rekan-rekan setimnya di Real. Tetapi Giggs mengatakan pemain berusia 29 tahun itu memiliki kekuatan untuk mengatasi masalah-masalahnya di level klub.

"Itu sama ketika saya bermain di United dan Anda kalah," Giggs, yang memenangkan 13 gelar Liga Primer Inggris dan membuat rekor 963 penampilan untuk Manchester United.

"Pemain-pemain hebat selama bertahun-tahun menghadapi hal itu di Real. Ada surat kabar yang didedikasikan setiap hari untuk melaporkan klub itu. Kamu harus menghadapi kesulitan dengan mulus."

sumber : REUTERS
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement