Jumat 19 Apr 2019 10:08 WIB

Kabar Ustaz Arifin Ilham Meninggal Dipastikan Hoaks

Ustaz Arifin Ilham ada di Penang untuk menjalani perawatan.

Rep: Umar Mukhtar/ Red: Indira Rezkisari
Ustaz Arifin Ilham: Foto terkini Ustaz Arifin Ilham bersama tim dan rekan-rekannya di Penang, Malaysia, Jumat (19/4) ini, usai Shalat Subuh berjamaah dan tausiyah.
Foto: Azzikra Ustaz Arifin Ilham
Ustaz Arifin Ilham: Foto terkini Ustaz Arifin Ilham bersama tim dan rekan-rekannya di Penang, Malaysia, Jumat (19/4) ini, usai Shalat Subuh berjamaah dan tausiyah.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kabar yang menyebut Ustaz Arifin Ilham meninggal dunia dipastikan hoaks. Kabar tersebut terus menyebar di kalangan masyarakat. Tak sedikit yang menanyakan kabar tersebut ke Azzikra.

Salah satu anggota tim Azzikra, Ustaz Teguh, memastikan bahwa kondisi Ustaz Arifin Ilham baik-baik saja dan kabar yang mengatakan Ustaz Arifin meninggal adalah hoaks. Saat ini Ustaz Arifin masih berada di Rumah Sakit di Penang, Malaysia, untuk menjalani perawatan.

Baca Juga

"Pada hari ini kondisinya Alhamdulillah, dan teman-teman juga diberikan kesehatan oleh Allah SWT. Kondisinya (Ustaz Arifin Ilham) aman (baik-baik saja). Demikian kami melaporkan dari Rumah Sakit Penang," kata dia dalam sebuah rekaman suara yang diterima Republika.co.id, Jumat (19/4).

Selain itu, Ustaz Teguh juga mendoakan agar pihak-pihak yang menciptakan sekaligus menyebarkan kabar hoaks tersebut diberikan pengampunan oleh Allah SWT. Dia berharap hoaks terkait Ustaz Arifin tidak terus bergulir.

"Mudah-mudahan yang menyebarkan hoaks diampuni oleh Allah SWT," kata dia.

Ustaz Arifin menderita penyakit kanker nasofaring. Sejak awal tahun ini ia menjalani perawatan kanker di salah satu rumah sakit di Penang, Malaysia.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement