Selasa 21 May 2019 18:57 WIB

Menpora: Kaltim Layak Gelar Event Olahraga Kelas Dunia

Menpora menilai Kaltim layak jadi tempat penyelenggaraan event olahraga kelas dunia.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Bayu Hermawan
Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi berfoto bersama pelajar Sekolah Khusus Olahragawan Internasional (SKOI), Samarinda, Kalimantan Timur, Selasa (21/5).
Foto: Republika/Frederikus Dominggus Bata
Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi berfoto bersama pelajar Sekolah Khusus Olahragawan Internasional (SKOI), Samarinda, Kalimantan Timur, Selasa (21/5).

REPUBLIKA.CO.ID, SAMARINDA -- Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi menilai, Provinsi Kalimantan Timur layak menjadi salah satu kota penyelenggara event olahraga kelas dunia. Dalam kunjungan kerjanya ke Samarinda, Selasa (21/5), Menpora diminta bereaksi seputar kabar resminya Indonesia mencalonkan diri sebagai tuan rumah Olimpiade 2032.

Imam menegaskan pihaknya tengah berproses demi mewujudkan target tersebut. Andai terpilih, ia sepakat jika Kaltim bakal diperhitungkan sebagai kota tempat kompetisi berlangsung. Sebab provinsi ini memiliki bekal sebagai tuan rumah Pekan Olahraga Nasional pada 2008 lalu.

Baca Juga

"Kaltim punya potensi, karena Kaltim pernah jadi tuan rumah PON," kata Imam.

Ia menjelaskan agar terpilih sebagai tuan rumah atau khususnya kota penyelenggara, banyak faktor yang harus dilihat. Pertama venue pertandingan memenuhi standar yang ditetapkan. Kemudian Sumber Daya Manusia (SDM). Ia berencana melakukan evaluasi kelayakan Kaltim, pada kesempatan berikutnya.

"Saya akan lihat kayak apa di sini. Stadionnya bagaimana, dan lain-lain, itu butuh perencanaan matang," tutur Imam.

Selanjutnya soal proses yang dilakukan pemerintah menuju tuan rumah Olimpiade 2032. Imam menerangkan tahun depan pihaknya akan membentuk panitia untuk melobi ke IOC (Komite Olimpiade Internasional).

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement