Kamis 13 Jun 2019 05:35 WIB

Joe Biden Janji Sembuhkan Kanker Jika Terpilih Presiden

Joe Biden kehilangan putranya akibat kanker otak pada 2015.

Rep: Febryan A./ Red: Ani Nursalikah
Kandidat calon presiden AS Joe Biden.
Foto: Reuters
Kandidat calon presiden AS Joe Biden.

REPUBLIKA.CO.ID, OTTUMWA -- Salah satu kandidat Partai Demokrat untuk Piplres Amerika Serikat (AS) pada 2020, Joe Biden, menegaskan janjinya membuat kebijakan melawan penyakit kanker. Ia mengaku sangat memahami kepedihan ditinggal keluarga yang meninggal karena kanker.

Pada kampanyenya di Ottumwa, Negara Bagian Iowa, mantan wakil presiden AS itu menceritakan kepedihan yang ia rasakan ketika kehilangan putranya, Beau Biden, yang mengidap kanker otak pada 2015. "Mereka bilang 'Saya tahu yang Anda rasakan', tapi mereka sama sekali tidak  tahu apa yang saya rasakan," kata Bidden, dilansir di Fox, Rabu (12/6).

Baca Juga

Bidden melanjutkan, atas dasar itulah ia bekerja keras dalam kariernya. "Saya berjanji jika saya terpilih sebagai presiden, maka Anda akan melihat sesuatu yang penting mengubah Amerika. Kita akan melawan kanker," kata Biden.

Pada 2016, Biden memimpin program Cancer Moonshot pada pemerintahan Obama. Program itu dilakukan guna mencari obat penyembuh kanker. Selain itu, ia juga meluncurkan Biden Cancer Initiative setelah tak berdinas lagi di Gedung Putih.

Pada kampanye itu, Biden juga sempat melontarkan serangannya terhadap Presiden Donald Trump. Pimpinan Partai Demokrat itu menyebut Trump sebagai ancaman eksistensial terhadap AS.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement