Kamis 11 Jul 2019 08:43 WIB

Luhut Percepat Pembayaran Pembebasan Lahan LRT Jabodebek

Luhut berharap pembebasan lahan bisa selesai paling lambat awal Agustus.

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan
Foto: Republika/Rahayu Subekti
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Luhut Binsar Pandjaitan mendorong adanya percepatan pembayaran untuk pembebasan lahan LRT Jabodebek. Untuk itu, ia menggelar rapat koordinasi di Jakarta, Rabu (10/7) kemarin.

Rapat tersebut dihadiri perwakilan Kementerian Perhubungan, Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Lembaga Manajemen Aset Negara (LMAN), Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP), dan kejaksaan.

Baca Juga

"Tadi rapat mengenai soal tanah. Masalah teknis soal tanah. 'Kan ada percepatan pembayaran oleh LMAN, oleh kejaksaan aturannya bagaimana, oleh Kementerian ATR dijelaskan tadi. Jadi, selesai cepat, tidak ada masalah," katanya.

Luhut mencontohkan masalah teknis yang ada di lapangan, yakni saat seseorang hanya memiliki 500 meter dari total 1.000 meter tanah untuk diganti rugi, pembayarannya bisa tetap dilakukan oleh LMAN secara penuh. "Misalnya, ada tanah 1.000 meter, dia sudah tinggal 10 tahun di sana dan dia sertifikatnya, katakanlah baru 500 meter. Sisanya belum, tetapi pengakuan kalau sudah. Itu bisa dibayarkan oleh LMAN. Ada undang-undangnya," tuturnya.

Luhut berharap pembebasan lahan bisa selesai paling lambat awal Agustus meski di sebagian besar bidang tanah sudah bisa rampung di akhir Juli ini. "Mungkin mayoritas selesai akhir bulan ini. Akan tetapi, ada satu area diselesaikan mungkin awal Agustus. Sudah hampir selesai semua," kata Luhut.

 

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement