REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Giant Cibubur Mitra 10 yang merupakan salah satu dari enam gerai Giant yang dikabarkan akan ditutup, saat ini 80 persen barangnya kosong, alias ludes terjual. Berdasarkan pantauan Republika.co.id, Senin (15/7) malam, mayoritas barang yang dijual di gerai tersebut ludes.
Adapun barang yang hampir ludes adalah elektronik, makanan, hingga peralatan dapur dan rumah tangga. Salah satu pegawai, Tutu, mengatakan, gerai tersebut masih akan buka hingga akhir Juli 2019. Untuk itu, seluruh pegawai yang masih terjadwal bekerja masih beraktifitas normal hingga masa waktu yang sudah ditentukan.
"Kami masih buka sampai akhir Juli," kata Tutu kepada Republika.co.id, di Giant Mitra 10, Senin.
Suasana Giant Cibubur. Hampir seluruh produknya ludes terjual.
Berdasarkan pengakuannya, para pegawai Giant Mitra 10 mayoritasnya mengalami pemutusan hubungan kerja (PHK) setelah ditetapkannya rencana penutupan oleh pihak manajemen. Menurut dia, para pegawai dimungkinkan bekerja atau dialihkan ke unit usaha Giant yang lain meski harus menempuh jalur rekrutmen secara normal layaknya pelamar umum. Ia menegaskan, tidak ada tawaran khsusus ataupun pengalihan pekerjaan tetap oleh pihak manajemen.
Sebagai catatan, enam supermarket Giant dikabarkan tutup pada 28 Juli 2019. Keenam gerai tersebut, yakni Giant Express Cinere Mall, Giant Express Mampang, Giant Express Pondok Timur, Giant Extra Jatimakmur, Giant Ekstra Mitra 10 Cibubur, dan Giant Exstra Wisma Asri. Sebelum tutup, Giant memberikan diskon ke konsumen dari 5 persen hingga 50 persen.
Salah satu sudut Giant Cibubur.