ARCAMANIK, AYOBANDUNG.COM--Bandung United masih terpuruk di zona merah klasemen sementara kompetisi Liga 2 2019. Hingga pertandingan ke-9, Bandung United yang tergabung di grup wilayah Barat masih menempati posisi 10 dengan raihan enam poin.
AYO BACA : Bandung United Bakal Rombak Tim di Putaran Dua
Pelatih Bandung United, Liestiadi menyadari betul terpuruknya penampilan skuat asuhannya sedari awal lantaran komposisi pemain yang seadanya. Maklum, tim satelit Persib Bandung itu baru membentuk tim dua minggu menjelang bergulirnya kompetisi Liga 2.
AYO BACA : Buah Evaluasi, Sriwijaya FC Ditahan Imbang Bandung United 2-2
Dengan persiapan seadanya, Bandung United sempat mendapatkan angin segar saat wacana beberapa pemain di tim senior Persib Bandung bakal diturunkan pada putaran pertama ini. Namun kenyataannya, wacana tersebut belum terealisasi. Alhasil saat disinggung mengenai adakah pemain senior yang bergabung ke Bandung United di putaran kedua, Liestiadi masih menunggu kabar lanjutan.
Belum tahu sampai sekarang nunggu kabar. Tapi kalau disuruh milih saya pilih ya mungkin untuk pemain depannya, ya Wildan, gelandangnya mungkin saya mau ambil Hariono dan belakang Jupe, tapi kan ini kalau disuruh milih ya, ungkap Liestiadi.
Selain menunggu pemain dari tim senior, pada awal musim ini Bandung United juga hampir diperkuat oleh eks pemain Persib, Atep. Namun, lantaran Atep terlanjur menandatangani kontrak dengan Mitra Kukar, mantan pemilik nomor punggung tujuh di Persib itu tidak bisa berseragam Bandung United.
Atep saya kurang tahu, apakah dia dilepas di sana atau tidak (untuk putaran 2) karena di termasuk key player untuk gelandang (Mitra Kukar). Tapi pertama saya gabung di sini kan, Fabiano stoper bergabung, Atep (rencana) di tengah, ada Sakti di depan, kan gitu kan? Tapi pada akhirnya mereka gak jadi. Apa boleh buat pemain yang gelandang bisa jadi stoper, bek kiri jadi wing kiri, ini semua pemain tidak ada posisinya jadi apa boleh buat kerja keras sampai akhir, ujarnya.
AYO BACA : Meski Tahan Imbang, Liestiadi: Bandung United Jauh di Bawah Kualitas Sriwijaya FC