Kamis 08 Aug 2019 12:38 WIB

Jokowi Tiba di Lokasi Kongres V PDIP

Jokowi tiba sekitar pukul 13.00 WITA.

Rep: Rizkyan Adiyudha/ Red: Andri Saubani
Simpatisan PDI Perjuangan mengayuh becak di dekat baliho Kongres V PDI Perjuangan di Denpasar, Bali, Selasa (6/8/2019).
Foto: Antara/Nyoman Hendra Wibowo
Simpatisan PDI Perjuangan mengayuh becak di dekat baliho Kongres V PDI Perjuangan di Denpasar, Bali, Selasa (6/8/2019).

REPUBLIKA.CO.ID, DENPASAR -- Presiden Joko Widodo (Jokowi) tiba di lokasi Kongres V PDIP di Denpasar, Bali pada Kamis (8/8). Jokowi tiba sekitar pukul 13.00 WITA. Jokowi datang ditemani Kepala staf Presiden (KSP) Moeldoko dan Sekretaris Kabinet Pramono Anung.

Mengenakan baju adat bali, Jokowi datang dengan berjalan kaki sekitar 50 meter dari pintu masil lobi hotel Grand Bali Beach yang menjadi lokasi kongres V. Tanpa mengucapkan sepatah kata pun, presiden terpilih itu langsung masuk ke dalam lokasi Kongres V PDIP.

Baca Juga

Sebelum Jokowi tiba, secara berurutan Wakil Presiden terpilih Ma'ruf Amin tiba di lokasi. Kedatangan ketua umum MUI itu disusul oleh Wakil Presiden Jusuf Kalla yang datang sekitar pukul 12.43 WITA. Hanya menebar senyum JK juga lantas masuk ke dalam ruang Kongres V PDIP.

Tak lama berselang Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri datang dengna berjalan kaki. Presiden RI Kelima itu tiba ditemani oleh Ketua DPP PDIP Puan Maharani dan Prananda Prabowo. Mereka tiba disambut Sekretaris Jendral PDIP Hasto Kristiyanto.