Selasa 01 Oct 2019 01:50 WIB

Bentrok Semanggi, Polisi Amankan 30 Pengunjuk Rasa

Para pengunjuk rasa melakukan serangan ke polisi.

Massa pelajar mengalami kontak dengan aparat kepolisian saat dipukul mundur di Jalan Gatot Subroto ke arah Putaran Semanggi. Rabu (25/9) malam.
Foto: Republika/Arif Satrio Nugroho
Massa pelajar mengalami kontak dengan aparat kepolisian saat dipukul mundur di Jalan Gatot Subroto ke arah Putaran Semanggi. Rabu (25/9) malam.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA— Polda Metro Jaya mengamankan puluhan orang yang terlibat bentrokan dengan aparat di depan Mapolda Metro Jaya dan Simpang Semanggi.

Menurut pantauan Senin  (30/9) malam, ada sekitar 30 orang yang diamankan dan dibawa ke dalam Polda Metro Jaya.

Baca Juga

Polisi mengamankan orang-orang tersebut dari berbagai titik bentrokan, antara lain di Simpang Susun Semanggi, di jalan tol dalam kota dan Jalan Gatot Subroto.

Dalam bentrokan sporadis tersebut massa yang berdatangan dari berbagai arah mendadak menyerang polisi dengan batu dan petasan. Petugas membalas dengan menembakkan gas air mata ke arah massa.

Situasi dinyatakan aman dan kondusif pada pukul 22.50 setelah puluhan personel Brimob dan Sabhara Polda Metro Jaya yang berjaga di sekitar Simpang Susun Semanggi berhasil memukul mundur massa hingga membubarkan diri.

Setelah situasi dinyatakan aman, polisi kemudian mencabut blokade jalan dan kendaraan dari arah Cawang menuju Slipi langsung bisa melintasi Simpang Semanggi.

Meski demikian, arus tol dalam kota arah Cawang-Tomang masih ditutup hingga waktu yang belum bisa ditentukan.

Sebelumnya, massa yang didominasi pelajar STM mulai berkumpul sejak pukul 17.00 WIB di Jalan Gatot Subroto di depan gedung Polda Metro Jaya. Namun tidak terjadi bentrokan, massa hanya berusaha memprovokasi petugas dengan melontarkan kata-kata tidak senonoh.

Kemudian pada sekitar pukul 18.00 WIB kelompok massa yang berbeda datang dan mulai melempar petugas dengan batu. Polisi kemudian membalas dengan menembakkan gas air mata dan massa membalas dengan menembaki petugas menggunakan kembang api.

Setelah bentrokan tersebut polisi memblokir ruas Jalan Gatot Subroto dari Pancoran hingga Simpang Semanggi mulai disterilkan.

Bentrokan antara petugas dan massa terjadi beberapa kali. Aparat yang berjaga di depan gerbang utama Polda Metro Jaya beberapa kali diserang oleh massa menggunakan batu dan petasan.

Setelah beberapa kali dipukul mundur aparat, massa akhirnya mundur dan membubarkan diri pada sekitar pukul 22.30 WIB. Setelah konsentrasi massa terurai, situasi di Simpang Semanggi dinyatakan kondusif dan pasukan mulai ditarik ke dalam Mapolda Metro Jaya.

 

 

 

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement