Rabu 18 Dec 2019 19:08 WIB

Tabrakan Beruntun di Bandung Barat, Satu Orang Balita Tewas

Seorang balita tewas dengan luka berat dan tiga lainnya mengalami luka ringan.

Rep: Muhammad Fauzi Ridwan/ Red: Gita Amanda
Kecelakaan beruntun melibatkan empat kendaraan terjadi Rabu (18/12) siang di Jalan Raya Cijamil, Kampung Cijamil, Desa Cilame, Kecamatan Ngamprah, Kabupaten Bandung Barat.  Ilustrasi Kecelakaan
Foto: Foto : MgRol112
Kecelakaan beruntun melibatkan empat kendaraan terjadi Rabu (18/12) siang di Jalan Raya Cijamil, Kampung Cijamil, Desa Cilame, Kecamatan Ngamprah, Kabupaten Bandung Barat. Ilustrasi Kecelakaan

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Kecelakaan beruntun melibatkan empat kendaraan terjadi Rabu (18/12) siang di Jalan Raya Cijamil, Kampung Cijamil, Desa Cilame, Kecamatan Ngamprah, Kabupaten Bandung Barat. Akibatnya, seorang balita yang berada disalah satu kendaraan tewas akibat luka berat dan tiga orang lainnya mengalami luka ringan.

Kasatlantas Polres Cimahi, AKP Susanti mengatakan tiga orang yang berada di kendaraan hijet bernomor polisi D-1094-ADX yaitu Apep dan Dedi mengalami luka ringan. Satu orang penumpang lainnya, Aila (5 tahun) meninggal dunia. Sedangkan, pengemudi kendaraan Grand Max bernomor polisi D-8171-DO mengalami luka ringan.

Baca Juga

Kecelakaan beruntun menurutnya berawal dari kendaraan truk bernomor polisi B-9248-IE yang dibawa Bahri melaju dari arah Cisarua menuju ke Padalarang. Saat di lokasi kejadian, ia mengungkapkan pengemudi tidak bisa mengendalikan kendaraan karena diduga terdapat masalah rem.

Akibatnya, kendaraan menabrak bagian belakang mobil Hijet yang dikendarai Apep, kemudian mobil Hijet menabrak mobil Grand Max yang dikendarai Idam. Kemudian menabrak mobil didepannya truk colt diesel yang dikendarai Dayat bernomor polisi D-8680-UC yang datang dari arah berlawanan.