Jumat 17 Jan 2020 19:23 WIB

Kota Batam Rancang Destinasi Wisata Baru

Wisata di Batam tidak melulu soal belanja dan keindahan pulau

Kota Batam
Foto: Antara
Kota Batam

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pemerintah Kota Batam bersama pihak swasta merancang sejumlah destinasi wisata baru.

"Di antaranya yang baru itu ada Museum Raja Ali Haji dan Masjid Agung Sultan Mahmud Riayat Syah," kata Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Batam, Ardiwinata, Jumat (17/1).

Ia mengatakan, wisata di Batam tidak melulu soal belanja dan keindahan pulau serta pantai, namun juga budaya dan religi. Itulah yang ingin ditonjolkan dari destinasi wisata masjid dan museum.

Masjid Agung Sultan Mahmud Riayat Syah sudah diresmikan Wali Kota Batam Muhammad Rudi, akhir tahun lalu. Hingga kini, masjid yang berlokasi di Sagulung itu sudah menarik sejumlah wisman dan wisnus.

Sedangkan Museum Raja Ali Haji, masih dalam revitalisasi, yang diharapkan selesai tahun ini. Masjid yang mengambil tempat di Astaka MTQ Nasional 2014 itu akan menampilan perjalanan Batam, sejak masa Kerajaan Riau Lingga, hingga kini.

Cerita sejarah perkembangan Batam itu digambarkan dalam foto dan gambar yang ditempel di dinding bangunan di pojok alun-alun kota itu. "Museum juga diisi benda terjait dengan kebudayaan masyarakat Melayu di Batam, seperti peralatan tradisional, pakaian adat, dan keramik kuno," kata Ardi.

Ia optimistis, dengan destinasi wisata baru, maka angka kunjungan wisatawan ke Batam akan meningkat. "Sekarang saja, meski museum belum dibuka, sudah banyak wisman yang datang dan berfoto-foto di sana," kata Ardi.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement