Kamis 23 Jan 2020 17:04 WIB

Pendaftaran Calon Ketum Hipmi Jaya Dimulai

Musda merupakan pesta demokrasi anggota Hipmi Jaya setiap tiga tahun sekali.

 Hipmi Jaya akan menggelar Musda XVII pada 23-24 Maret 2020 di Jakarta. Tampak sedang berbincang bincang, Ketua SC Lexyndo Hakim (dari kiri ke kanan), Ketum Hipmi Jaya Afifuddin Suhaeli Kalla, Sekretaris Umum Arief Satria Kurniagung, dan Sekretaris SC Andi Megawanto.
Hipmi Jaya akan menggelar Musda XVII pada 23-24 Maret 2020 di Jakarta. Tampak sedang berbincang bincang, Ketua SC Lexyndo Hakim (dari kiri ke kanan), Ketum Hipmi Jaya Afifuddin Suhaeli Kalla, Sekretaris Umum Arief Satria Kurniagung, dan Sekretaris SC Andi Megawanto.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pendaftaran calon ketua umum (ketum) Hipmi Jaya mulai dibuka hari ini, (Kamis, 23/1) hingga 23 Februari 2020. Pemilihan ketum Hipmi Jaya periode 2020-2023 akan menjadi salah satu agenda utama pada Musda XVII Hipmi Jaya yang akan digelar 23-24 Maret 2020 di Hotel Sultan, Jakarta.

"Sesuai aturan dalam Anggaran Rumah Tangga Hipmi, pasal 22, pendaftaran ditutup 30 hari sebelum pelaksanaan Musda," ujar Ketua Steering Committee/SC (Panitia Pengarah) Musda XVII Hipmi Jaya, Lexyndo Hakim, di Jakarta.

Lexyndo mengimbau para kandidat untuk menyiapkan segera persyaratan yang telah ditentukan. Mulai dari persyaratan umum, persyaratan khusus dan persyaratan yang sifatnya administratif yang telah ditentukan oleh Panitia Pengarah.

Kali ini Musda mengambil tema 'Memantapkan Kaderisasi HIPMI Jaya dan Inovasi yang Berkelanjutan Dalam Mewujudkan Pemerataan Ekonomi Ibukota”.

Sekretaris SC, Andi Megawanto, mengatakan Musda rencana akan dibuka oleh Gubernur DKI Jakarta. Musda akan diikuti lebih dari 1.500 anggota biasa yang masih mempunyai hak suara, yaitu yang umurnya di bawah 41 tahun.

"Mudah-mudahan partisipasi aktif dari jajaran anggota biasa HIPMI Jaya dan setidaknya bisa 1.000 anggota biasa yang meramaikan menjadi peserta yang akan menggunakan hak pilihnya," katanya.

Selain dihadiri anggota biasa yang mempunyai hak suara, Musda juga akan diikuti oleh peninjau dan tamu undangan. "Ini akan menjadi Musda terbesar yang diadakan sepanjang sejarah HIPMI Jaya,” kata Andi optimistis.

Ketua Umum HIPMI Jaya, Afifuddin Suhaeli Kalla atau biasa disapa Afie mengatakan Musda diadakan bertepatan dengan ulang tahun ke-46 Hipmi Jaya, yang jatuh pada 20 Maret. Hipmi Jaya didirikan pada 20 Maret 1974 di Jakarta”.

Afie menyatakan Musda merupakan pesta demokrasi anggota Hipmi Jaya yang diadakan setiap tiga tahun sekali. Ia  berharap helatan ini bukan hanya ramai karena akan memilih pemimpin baru tetapi yang paling penting adalah program kerja yang disiapkan untuk tiga tahun kedepan. "Program kerja harus bisa bermanfaat untuk anggota dan masyarakat,” ujar Afie.

Afie juga mengingatkan kepada bakal calon ketua umum untuk mempunyai tradisi 'Bersaing untuk Bersanding'. Bersaing secara sehat dan meyakinkan para pemilih dengan santun. "Karena akhirnya akan kembali bersama dalam keluarga besar HIPMI Jaya," imbuh dia.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement