Rabu 05 Feb 2020 08:50 WIB

Bek Muda Liverpool Ini Merasa Baru Saja Lewati Malam Spesial

Williams takjub melihat atmosfer di stadion kebanggaan the Reds.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Endro Yuwanto
Pemain muda Liverpool Neco Williams.
Foto: EPA/PETER POWELL
Pemain muda Liverpool Neco Williams.

REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Gol semata wayang tim muda Liverpool saat mengalahkan Shrewsbury Town, 1-0 di Stadion Anfield, Rabu (5/2) dini hari WIB, berkat andil Neco Williams. Umpan silang bek sayap 18 tahun itu pada menit ke-75, salah diantisipasi pemain lawan hingga merobek gawang sendiri.

Kedua tim bertemu pada laga ulangan babak keempat Piala FA. Kali ini the Reds menurunkan pemain muda di bawah usia 23 tahun alias produk akademi.

Baca Juga

Salah satunya Williams tersebut. Tak hanya soal perannya, usai laga ia bangga melihat kinerja keseluruhan timnya.

"Tidak dapat dipercaya. Saya pikir malam ini akan dikenang untuk waktu yang lama terutama bagi para debutan," kata pesepak bola asal Wales dikutip dari laman resmi klubnya.

Williams takjub melihat atmosfer di stadion kebanggaan the Reds. Kendati bukan skuat utama yang turun, para penonton tetap memenuhi salah satu arena paling bersejarah di Inggris itu.

Williams merasa sesuatu yang luar bisa baru saja terjadi dalam karier para pemain muda. Sebagian besar pemain yang tampil, sudah ia kenal sejak berusia tujuh tahun.

"Anda melewati semua tahapan dan tampil di tim utama di Anfield bersama banyak orang, kemudian lolos ke babak berikutnya, merupakan malam spesial bagi kami," kata penggawa tim nasional Wales U-19 itu.

Selanjutnya, Liverpool bertemu Chelsea di putaran kelima. Duel tersebut berlangsung di Stadion Stamford Bridge, markas the Blues, Jumat (6/3) dini hari WIB.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement