Jumat 28 Feb 2020 09:14 WIB

Nantikan El Clasico, Braithwaite Sebut Messi Dewa Sepak Bola

Barcelona akan bertandang ke markas Real Madrid, Senin (2/3) dini hari WIB.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Israr Itah
Martin Braithwaite (kanan) berduel dengan Edu Exposito (kiri) pada laga  La Liga antara Barcelona melawan SD Eibar di Camp Nou.
Foto: Alejandro Garcia/EPA EFE
Martin Braithwaite (kanan) berduel dengan Edu Exposito (kiri) pada laga La Liga antara Barcelona melawan SD Eibar di Camp Nou.

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Momen spesial Martin Braithwaite bersama berlanjut. Beberapa hari lalu, ia sudah menjalani debut bersama Barcelona.

Eks Leganes itu merasa mewujudkan sebuah mimpi. Kini ia berpotensi mempekuat Blaugarna melawan Real Madrid pada laga pekan ke-26 Liga Spanyol di Stadion Santiago Bernabeu, Madrid, Senin (2/3) dini hari WIB. 

Baca Juga

Braithwaite tak sabar untuk segera terlibat dalam duel bertajuk el Clasico itu. "Ini akan menjadi pengalaman luar biasa," kata penyerang berkebangsaan Denmark, dikutip dari Marca, Jumat (28/2).

Pertempuran dua raksasa Spanyol itu, menurutnya memancing penikmat sepak bola dunia. Semua orang ingin menyaksikan bigmatch ini.

Duel berlangsung dalam tempo tinggi. Ada banya intensitas dan ketegangan.

Ia merasa Barcelona memiliki senjata andalan bernama Lionel Messi. Menurut Braithwaite, La Pulga mampu melakukan sesuatu yang tak bisa dilakukan pemain kebanyakan. Baginya, Messi bak dewa. 

"Dia mengendalikan pertandingan. Dia pemain luar biasa," ujar striker 28 tahun itu.

El Barca berada di puncak klasemen La Liga, jelang El Clasico. Dengan mengantongi 55 poin, skuat polesan Quique Setien unggul dua angka atas Madrid di kursi runner-up.

 

Klasemen La Liga Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Barcelona Barcelona 14 11 1 2 42 28 34
2 Real Madrid Real Madrid 13 9 3 1 28 17 30
3 Atletico Madrid Atletico Madrid 14 8 5 1 21 13 29
4 Villarreal Villarreal 13 7 4 2 25 4 25
5 Mallorca Mallorca 15 7 3 5 15 2 24
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement