Selasa 17 Mar 2020 17:17 WIB

Dua Pasien Positif Corona Kalbar Membaik, Tunggu Tes Kedua

Kedua pasien menunggu hasil laboatorium spesimen tahap dua.

Petugas kesehatan mempersiapkan tempat tidur pasien ketika simulasi kesiapsiagaan di ruang isolasi. Ilustrasi
Foto: Antara/Zabur Karuru
Petugas kesehatan mempersiapkan tempat tidur pasien ketika simulasi kesiapsiagaan di ruang isolasi. Ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, PONTIANAK -- Kepala Dinas Kesehatan Kalimantan Barat Harisson menyatakan dua pasien yang ditetapkan positif virus corona, saat ini kondisinya sudah berangsur membaik. Kedua pasien tinggal menunggu hasil laboratorium berikutnya dari spesimen pasien.

"Jika dari hasil pemeriksaan laboratorium tahap dua, kedua pasien ini tidak ditemukan lagi gejala Covid-19 lagi, maka mereka bisa dinyatakan sembuh dan bisa dipulangkan kerumah," kata Harisson di Pontianak, Selasa (17/3).

Dua pasien tersebut satu dirawat di RSUD Soedarso dan satu dirawat di RSUD Abdul Azis Singkawang. Kemudian, berdasarkan pemeriksaan terhadap satu pasien yang diawasi di RSUD Abdul Azis Singkawang yang terkomfirmasi positif terdampak corona kondisinya berangsur membaik.

"Diketahui, pasien berjenis kelamin pria ini bekerja di Serawak pada salah satu counter HP di Serawak-Malaysia. Pasien ini berdomisili di Singkawang dan pulang ke Kalbar lewat PLBN Atuk pada 9 Maret 2020," tuturnya.

Menurutnya, pasien tersebut memiliki riwayat batuk dan sesak nafas dan setelah diisolasi di rumah sakit dan mendapatkan perawatan, kondisinya sehat dan berangsur membaik. Tidak ada lagi sesak nafas dan gejala pneumonia-nya sudah berkurang dan diprediski pasien ini akan segera keluar.

"Pada saat dia masuk, Dinkes Singkawang sudah melakukan tracking terhadap pasien, namun kita belum mendapatkan laporan detail untuk pasien ini. Pasien ini juga tidak banyak kontak dengan masyarakat Singkawang, karena sejak sampai dia sudah sakit dan langsung dirawat di RSUD Abdul Aziz Singakwang pada tanggal 10 Maret," katanya.

Harisson menyatakan, pihaknya akan kembali mengambil sample dari pasien dan dikirim kembali ke pusat. Jika dalam dua kali tes dinyatakan negatif, maka yang bersangkutan diperbolehkan pulang.

"Sampai hari ini, kita di Kalbar mengisolasi 9 orang pasien yang berstatus Orang Dalam Pengawasan dimana dari 9 orang tersebut, 4 diisiolasi di RSUD Soedarso, 2 di RSUD Singkawang, 1 orang di Rumah Sakit Pemangkat dan 2 orang di RSUD Sambas," kata Harisson.

Terkait pasein yang dirawat bukan di rumah sakit rujukan seperti di Pemangkat dan Sambas, sesuai dengan arahan dari Kemenkes, yang bersangkutan tidak perlu dirawat di rumah sakit rujukan karena statusnya masih dalam penagwasan. Namun mereka tetap di tempatkan di ruang isolasi dan petugas kesehatan yang merawatnya juga menggunakan ADP.

Sampai hari ini, lanjutnya, Dinkes sudah merawat 19 orang dari tanggal 2 Februari, mereka dirawat di beberapa rumah sakit di Kalbar. 10 orang sudah keluar dan tinggal 9 orang lagi yang masih dirawat.

"Untuk dua orang yang positif ini mereka memiliki riwayat perjalanan dari Sarawak Malaysia. Seperti yang saya sampaikan tadi, satu dirawat di Soedarso dan satu di Singkawang. Kedua pasien positif ini sudah berangsur membaik, dan tinggal menunggu konfirmasi dari laboratorium pusat dan mudah-mudahan dalam waktu dekat sudah bisa didapatkan hasilnya," katanya.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement