Kamis 26 Mar 2020 20:16 WIB

Empat Pasien Positif Covid-19 Dirawat di RSAM Bukittinggi

Sebelumnya, keempat pasien pernah dirawat di RSAM.

Petugas menyemprotkan disinfektan di kawasan Jam Gadang, Bukittinggi, Sumatera Barat (ilustrasi). Empat orang positif Covid-19 dan dirawat di Rumah Sakit Achmad Mochtar (RSAM) Bukittinggi
Foto: ANTARA/iggoy el fitra
Petugas menyemprotkan disinfektan di kawasan Jam Gadang, Bukittinggi, Sumatera Barat (ilustrasi). Empat orang positif Covid-19 dan dirawat di Rumah Sakit Achmad Mochtar (RSAM) Bukittinggi

REPUBLIKA.CO.ID, BUKITTINGGI -- Empat pasien positif terjangkit virus corona jenis baru (Covid-19) dirawat di Rumah Sakit Achmad Mochtar (RSAM) Bukittinggi. Sebelumnya, keempat pasien pernah dirawat di RSAM. 

"Kini tiga pasien sudah dirawat, satu lagi malam ini akan dijemput ke rumahnya," kata Wali Kota Bukittinggi M Ramlan Nurmatias di Bukittinggi, Kamis (26/3).

Baca Juga

Empat pasien tersebut berasal dari Padang satu orang, Kabupaten Tanah Datar satu orang, dan dua warga Bukittinggi.

Ia menerangkan tiga pasien sedang menjalani perawatan di ruang isolasi RSAM, sementara satu orang diperbolehkan pulang karena menunjukkan kemajuan kondisi kesehatan.

"Namun kini, hasil laboratorium semuanya sudah keluar dan hasilnya positif. Jadi satu pasien yang pulang akan dijemput malam ini," katanya.

Saat ini, di RSAM dirawat 12 pasien. Empat di antaranya sudah dikonfirmasi positif Covid-19 sementara sisanya masih menunggu hasil pemeriksaan.

Sebelumnya pada Kamis (26/3) siang, Wali Kota mengumumkan baru satu kasus positif Covid-19 di daerah itu.

Dengan bertambahnya menjadi empat kasus, ia mengimbau masyarakat untuk lebih memperhatikan kondisi kesehatan tubuh, mengikuti imbauan agar mengurangi aktivitas luar ruang dan mengurangi interaksi.

Masyarakat juga diimbau agar segera memeriksakan diri jika mengalami penurunan kondisi kesehatan dan disertai gejala diduga Covid-19.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement