Rabu 01 Apr 2020 11:14 WIB

Kemeriahan HUT Kota Sukabumi Terpaksa Ditunda

HUT kali ini diganti dengan mendukung upaya memutus penyebaran covid-19

Rep: Riga Nurul Iman/ Red: Hiru Muhammad
Suasana Balai Kota Sukabumi yang tampak lengang
Foto: riga nurul iman
Suasana Balai Kota Sukabumi yang tampak lengang

REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI--Ada yang berbeda dalam perayaan hari jadi kota Sukabumi tahun ini. Apabila pada tahun tahun sebelumnya perayaan tampak meriah dengan beragam kegiatan yang melibatkan masyarakat luas, hari ulang tahun ke-106 kali ini tampak sepi. 

"Sejumlah agenda dalam momen hari jadi kota ditunda," ujar Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi, Rabu (1/4). Hal ini sangat berat bagi kota. Karena HUT kali ini bertepatan dengan merebaknya wabah covid-19 yang telah meminta ribuan korban penderita maupun meninggal. 

Warga dan pemerintah semula berharap hari jadi kota dirayakan dengan kegembiraan. Namun, dengan adanya covid-19 maka rangkaian kegiatan harus ditunda. Bahkan angaran yang ada akan dimaksimalkan dalam penanggulangan covid-19. " Semoga hal ini tidak mengurangi khidmatnya hari jadi Kota Sukabumi," kata Fahmi berharap.

Semula Pemkot Sukabumi dan warga sudah merencanakan agenda hari jadi kota dengan festival helaran, budaya dan banyak kegiatan lainnya. Namun semuanya sepakat ditunda dalam mengantisipasi penyebaran corona. Pihaknya berharap upaya memutus mata rantai penyebaran covid-19 dapat terus dilakukan.