Ahad 26 Apr 2020 16:30 WIB

PT KAI Hanya Tinggal Operasikan KA Barang

Di wilayah PT KAI Daop 5 Purwokerto, sudah tidak ada lagi KA penumpang yang melintas.

Rep: Eko Widiyatno/ Red: Andi Nur Aminah
Pekerja menata paket untuk dikirim ke  luar kota di sebuah gerai layanan ekspedisi melalui kereta api (ilustrasi)
Foto: ANTARA/ari bowo sucipto
Pekerja menata paket untuk dikirim ke luar kota di sebuah gerai layanan ekspedisi melalui kereta api (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, PURWOKERTO -- PT KAI sudah tidak lagi mengoperasikan KA penumpang. Di wilayah PT KAI Daop 5 Purwokerto, sudah tidak ada lagi KA penumpang yang melintas. "Baik KA penumpang jarak jauh maupun jarak pendek, untuk sementara sudah dihentikan dulu pengoprasiannya,'' jelas Manajer Humas PT KAI Daop 5 Purwokerto, Supriyanto, Sabtu (25/4).

Dia menyebutkan, sebelumnya masih ada dua KA penumpang dari stasiun Daop 5 Purwokerto menuju arah timur yang dioperasikan. "Namun sejak 25 April kemarin, PT KAI memutuskan untuk menghentikan operasionalnya juga sehingga di seluruh wilayah Daop 5 sudah tidak ada lagi KA penumpang yang beroperasi," katanya.

Baca Juga

KA yang masih beroperasi, menurutnya, hanya tinggal KA barang baik KA pengangkut semen, BBM dan Parcel. "KA barang yang beroperasi atau melintas di wilayah Daop 5, masih ada sekitar 24 perjalanan," jelasnya.

Ke 24 KA barang tersebut, terdiri atas satu KA BBM pengangkut Avtur relasi Cilacap-Rewulu, KA BBM Pertamina relasi Maos-Tegal sebanyak 3 kali PP per hari, KA Semen rute Karangtalun-Solo, Karangtalun-Lempuyangan, Karangtalun-Brumbung, dan Karangtalun-Cirebon, KA Semen rute Arjowinangun-Purwokerto sebanyak 2 kali PP per hari, serta KA Parcel Tengah relasi Malang-Jakarta Kota dan KA Parcel Selatan relasi Gambir-Surabaya Gubeng.