Ahad 10 May 2020 17:20 WIB

Pria Ngamuk Tolak Pakai Masker Diamankan Petugas

Pelaku sempat mencoba menyerang personel polsek Jonggol.

Rep: Nugroho Habibi/ Red: Teguh Firmansyah
Ilustrasi Ditangkap Polisi
Foto: Republika/Mardiah
Ilustrasi Ditangkap Polisi

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Polres Bogor melalui Kepolisian Sektor Jonggol menangkap pemuda berisial MS (22 tahun) yang ngamuk saat diimbau oleh petugas untuk mengenakan masker. Aksi itu terjadi di check point Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) Rawa Bebek, Kecamatan Jonggol, Kabupaten Bogor.

"Kami langsung mengamankan dan memproses hukum Sdr MS," kata Kapolres Bogor AKBP Roland Ronaldy dalam keterangan resminya, Ahad (10/5).

Baca Juga

Berdasar keterangan yang dihimpun pihak kepolisian, kejadian itu berlangsung pada Sabtu (9/5), sekitar pukul 15.00 WIB. Sebanyak 18 personel dari kepolisian petugas dan PSBB melakukan pengawasan kepada pengguna jalan raya yang melintas check point perbatasan Bogor-Bekasi tersebut.

Petugas check point PSBB mendapati seorang pengendara motor yakni, MS yang tidak memakai masker dari arah Cileungsi menuju Jonggol. MS diberhentikan dan diperingatkan untuk menggunakan masker ketika berkendara saat pelaksanaan PSBB.

Tak terima ditegur, MS terlibat cekcok dengan petugas. MS, kemudian mencoba segera tancap gas motor yang dikendarainya. Namun, petugas kembali memberhentikan MS untuk terlebih dahulu menggunakan masker dengan baik.

Tampak kesal, MS akhirnya turun dari motor dan langsung mencoba menyerang personel Polsek Jonggol. Beruntung tak ada satupun yang terkena pukulan itu. Situasi pun sempat berhasil diredam dan MS diminta putar balik/balik kanam.

Namun, pukul 16.00 WIB, MS kembali mendatangi pos check poin PSBB dengan dalih ingin meminta maaf kepada semua petugas khususnya kepada salah seorang petugas dari Karang Taruna berisinial AIS. Keduanya saling bertemu di belakang pos pemeriksaan.

Aksi itu telah dipublikasikan di akun Instagram @bogor24update. MS terlihat mengenakan jaket abu-abu dan AIS mengenakan kaos putih. Keduanya sempat saling rangkul saat berjalan dari belakang pos check poin. Namun, tiba-tiba MS memukul AIS di bagian wajah. Pukulan telak itu mengakibatkan luka lebam dan sobekan pada bagian mata sebelah kanan AIS.

Kapolres Bogor AKBP Roland menyatakan segera mengamankan MS. Saat ini, Roland menyebut, pihaknya sedang mendalami kasus tersebut. "Saat kami ini sedang melakukan pendalaman motif pelaku melakukan penyerangan terhadap petugas di lokasi PSBB," Roland.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا تُوْبُوْٓا اِلَى اللّٰهِ تَوْبَةً نَّصُوْحًاۗ عَسٰى رَبُّكُمْ اَنْ يُّكَفِّرَ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَيُدْخِلَكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۙ يَوْمَ لَا يُخْزِى اللّٰهُ النَّبِيَّ وَالَّذِيْنَ اٰمَنُوْا مَعَهٗۚ نُوْرُهُمْ يَسْعٰى بَيْنَ اَيْدِيْهِمْ وَبِاَيْمَانِهِمْ يَقُوْلُوْنَ رَبَّنَآ اَتْمِمْ لَنَا نُوْرَنَا وَاغْفِرْ لَنَاۚ اِنَّكَ عَلٰى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيْرٌ
Wahai orang-orang yang beriman! Bertobatlah kepada Allah dengan tobat yang semurni-murninya, mudah-mudahan Tuhan kamu akan menghapus kesalahan-kesalahanmu dan memasukkan kamu ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai, pada hari ketika Allah tidak mengecewakan Nabi dan orang-orang yang beriman bersama dengannya; sedang cahaya mereka memancar di hadapan dan di sebelah kanan mereka, sambil mereka berkata, “Ya Tuhan kami, sempurnakanlah untuk kami cahaya kami dan ampunilah kami; Sungguh, Engkau Mahakuasa atas segala sesuatu.”

(QS. At-Tahrim ayat 8)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement