Senin 11 May 2020 03:01 WIB

Tony Ferguson Dilarikan ke Rumah Sakit

Tony Ferguson dilarikan ke rumah sakit usai kalah dari Justin Gaethje di duel UFC 249

Justin Gaethje (kanan) melepas pukulan ke arah Tony Ferguson (kiri) pada laga UFC 249 di  VyStar Veterans Memorial Arena,Florida, AS, Ahad (10/5). May 9, 2020; Jacksonville, Florida, USA; Tony Ferguson (red gloves) fights Justin Gaethje (blue gloves) during UFC 249 at VyStar Veterans Memorial Arena
Foto: Jasen Vinlove-USA TODAY Sports/Reuters
Justin Gaethje (kanan) melepas pukulan ke arah Tony Ferguson (kiri) pada laga UFC 249 di VyStar Veterans Memorial Arena,Florida, AS, Ahad (10/5). May 9, 2020; Jacksonville, Florida, USA; Tony Ferguson (red gloves) fights Justin Gaethje (blue gloves) during UFC 249 at VyStar Veterans Memorial Arena

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Petarung MMA berusia 36 tahun, Tony Ferguson, dilarikan ke rumah sakit usai bertarung lawan Justin Gaethje dalam duel UFC 249 pada Ahad (10/5). Ferguson yang jadi sasaran bertubi-tubi ‘bogem mentah’ Gaetjhe selama lima ronde pertarungan, mengalami luka pada wajah dan mata kanannya.

Seperti dikutip dari rt.com, petarung yang memiliki julukan El Cucuy itu dilarikan ke fasilitas kesehatan di sekitar wilayah Jacksonville. Ferguson menerima perawatan pada sejumlah luka wajah yang dideritanya sepanjang pertarungan 25 menit.

Baca Juga

‘’Dia juga mengalami pembengkakan besar di bawah mata kanannya,’’ sebut laporan rt.com.

Dengan wajah berlumuran darah dan bengkak, wajah Ferguson sulit dikenali. Petarung asal Negeri Paman Sam itu akhirnya dilarikan ke rumah sakit dari VyStars Memorial Arena.

Baca: Khabib Nurmagomedov waspadai singa lapar yang bernafas di belakangnya

Ferguson dibawa ke rumah sakit bersama petarung lainnya, Niko Price, yang juga mengalami luka parah. Price bertarung menghadapi Vicente Luque di kelas welter.

photo
Justin Gaethje menerima sabuk juara kelas ringan interim UFC setelah mengalahkan Tony Ferguson, Ahad (10/5). - (Dok. UFC)

Dalam sesi jumpa pers pascapertarungan, Dana White mengaku terkejut dengan penampilan Ferguson yang tidak seperti biasanya. Presiden UFC itu menilai penampilan El Cucuy kali ini terlihat lamban.

‘’Saya pikir Tony Ferguson malam ini terlihat tidak seperti biasanya,’’ kata Dana. ‘’Dia terlihat lamban.’’

photo
Petarungan MMA asal Amerika, Justin Gaethje (kanan), menghadapi Tony Ferguson dalam pertarungan UFC 249. - (EPA/Nick Didlick)

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement