Menu Tofu Lada Hitam dan Asparagus yang Siap dalam 30 Menit

Rep: Shelbi Asrianti/ Red: Nora Azizah

Rabu 13 May 2020 03:35 WIB

Tofu Lada Hitam dan Asparagus bisa jadi hidangan berbuka atau menu sahur (Foto: ilustrasi Asparagus) Foto: Pexels Tofu Lada Hitam dan Asparagus bisa jadi hidangan berbuka atau menu sahur (Foto: ilustrasi Asparagus)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Bagi yang suka berkreasi di dapur selama Ramadhan, resep tofu lada hitam dan asparagus menjadi menu praktis yang patut dicoba. Hidangan yang hanya butuh waktu pembuatan 30 menit ini terinspirasi dari menu Yotam Ottolenghi di buku 'Plenty'.

Untuk membuatnya, siapkan satu bungkus tofu utuh dan 500 gram potongan asparagus. Siapkan juga satu sendok teh lada hitam, dua siung bawang putih, 1,5 potong jahe kupas, satu sendok teh kanji dari tepung jagung, dan setengah sendok teh garam.

Baca Juga

Bahan lain yang dibutuhkan, yakni tiga sendok teh minyak zaitun extra-virgin, sepertiga cangkir kecap asin, satu sendok teh gula, dan satu sendok teh cuka. Siapkan nasi putih atau brown rice matang untuk sajian akhir.

Sebelum memasak, bungkus tofu dengan handuk dapur yang bersih dan letakkan di loyang dengan sebuah pemberat. Diamkan setidaknya 15 menit hingga satu jam. Giling kasar merica, kemudian sisihkan. Lakukan hal sama untuk bawang putih dan jahe.

Saat sudah siap memasak, buka bungkus tofu dan potong menjadi bentuk dadu. Tambahkan tepung jagung dan garam untuk pelapis, kemudian aduk perlahan. Panaskan minyak zaitun dalam wajan antilengket dengan api sedang.

Goreng tofu dalam wajan sampai berwarna cokelat keemasan dan teksturnya renyah, sekitar 6-8 menit. Kecilkan api, lantas tambahkan lada ke wajan. Aduk hingga harum, sekitar dua menit, lalu masukkan asparagus sampai warnanya hijau cerah.

Lada hitam sudah cukup untuk pemberi rasa pedas tanpa harus menambahkan potongan paprika merah, cabai kering, atau saus. Sebagai catatan, berhati-hatilah untuk tidak memasak lada terlalu lama karena akan membuat rasanya menjadi pahit.

Setelah asparagus, tambahkan potongan bawang putih dan jahe parut. Masukkan lagi tofu ke wajan, besarkan api hingga sedang. Tambahkan kecap dan gula, aduk sesekali sampai teksturnya sedikit mengental. Angkat dan tambahkan cuka.

Cicipi sajian, kemudian tambahkan lebih banyak garam atau cuka jika perlu. Menu ini bisa dibagi menjadi dua sajian, disantap bersama nasi putih atau brown rice sesuai selera, dikutip dari laman Bon Appetit, Selasa (12/5).

Terpopuler