Senin 18 May 2020 18:37 WIB

Update Covid-19, Positif 18.010, dan Sembuh 4.324

Pasien yang meninggal karena Covid-19 sebanyak 1.191 orang, bertambah 43 orang.

Rep: Fauziah Mursid/ Red: Ratna Puspita
Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan COVID-19 Achmad Yurianto
Foto: Antara/Aditya Pradana Putra
Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan COVID-19 Achmad Yurianto

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA-- Terdapat penambahan pasien terkonfirmasi positif Covid-19 sebanyak 496 orang dalam waktu 24 jam, sehingga hingga Senin (18/5) pukul 12.00 WIB, ada total 18.010 kasus konfirmasi positif Covid-19 di Indonesia.

Untuk penambahan pasien sembuh juga meningkat sebanyak 195 orang, sehingga total keseluruhan pasien sembuh sebanyak 4.324 orang. Sementara jumlah meninggal bertambah 43 orang sehingga jumlah pasien meninggal karena Covid-19 sebanyak 1.191 orang.

Baca Juga

"Untuk konfirmasi positif naik sebanyak 496 orang, sehingga menjadi 18.010 orang, kasus sembuh meningkat 195 orang menjadi 4.324 orang, kasus meninggal 43 orang sehingga menjadi 1191 orang," ujar Juru Bicara Pemerintah untuk penanganan Covid-19 Achmad Yurianto dalam konferensi pers di Graha BNPB, Jakarta, Senin (18/5).

Yurianto mengungkap jumlah kabupaten/kota yang melaporkan kasus positif Covid-19 juga bertambah dua daerah sehingga total 388 kabupaten/kota di seluruh provinsi telah memiliki kasus Covid-19.