Jumat 22 May 2020 15:12 WIB

PDP Covid-19 Asal Pasaman Barat Meninggal Dunia

Pasien meninggal dunia masih menunggu hasil swab.

Red: Friska Yolandha
Seorang Pasien Dalam Pengawasan (PDP) Covid-19 asal Wonosori Kecamatan Kinali Kabupaten Pasaman Barat, Sumatera Barat, S (50) meninggal dunia, Kamis (21/5).
Foto: Antara/Hafidz Mubarak A
Seorang Pasien Dalam Pengawasan (PDP) Covid-19 asal Wonosori Kecamatan Kinali Kabupaten Pasaman Barat, Sumatera Barat, S (50) meninggal dunia, Kamis (21/5).

REPUBLIKA.CO.ID, PADANG -- Seorang Pasien Dalam Pengawasan (PDP) Covid-19 asal Wonosori Kecamatan Kinali Kabupaten Pasaman Barat, Sumatera Barat, S (50) meninggal dunia, Kamis (21/5). Pasien sebelumnya sempat dirawat di Rumah Sakit Umum Pusat M Djamil Padang.

"Pasien meninggal dunia pada Kamis sore dan dimakamkan di Wonosari Kinali pada malamnya," kata Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Percepatan Covid-19 Pasaman Barat Gina Alecia di Simpang Empat, Jumat (22/5).

Baca Juga

Sebelumnya almarhum di rawat di RS M Djamil setelah sakit di rumahnya Wonosari Kinali tidak mau makan karena sakit menelan. Setelah itu, ia dibawa ke Rumah Sakit Yarsi Simpang Empat pada 14 Mei 2020 dan diagnosa pembengkakan lambung dan pembekuan darah di otak.

Saat di Yarsi, almarhum dalam keadaan koma dan dirujuk ke Rumah Sakit M Djamil Padang pada 19 Mei 2020. Almarhum meninggal pada Kamis sore dan sebelumnya pihak rumah sakit menetapkan almarhum PDP COVID-19.