Selasa 26 May 2020 00:51 WIB

Warga Sulut Positif Covid-19 Capai 239 Orang

Per Senin ini, jumlah kasus positif Covid-19 di Sulut bertambah sembilan.

Pengecekan pasien dengan metode polymerase chain reaction atau PCR (ilustrasi).
Foto: AP Photo/Gerald Herbert
Pengecekan pasien dengan metode polymerase chain reaction atau PCR (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, MANADO -- Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sulawesi Utara (Sulut) menyatakan total warga di provinsi itu yang terjangkit positif Covid-19 telah mencapai 239 orang. Angka tersebut merupakan akumulasi terhitung sejak kasus pertama diumumkan pada 14 Maret 2020 hingga saat ini. 

"Pada hari ini kita ketambahan kasus baru positif Covid-19 sebanyak sembilan orang," kata Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sulut dr Steaven Dandel, MPH di Manado, Senin (25/5).

Ia menjelaskan dari 239 pasien terkonfirmasi positif Covid-19 tersebut, sebanyak 35 orang telah dinyatakan sembuh. Tambahan satu pasien sembuh, kata dia, yaitu kasus ke- 48, yakni warga Kabupaten Minahasa.

Selanjutnya, jumlah pasien meninggal sebanyak 22 orang atau ada tambahan empat pasien meninggal.

"Pasien terkonfirmasi positif yang untuk sementara mendapatkan perawatan sebanyak 182 orang," katanya.

Rincian sembilan kasus baru yang bertambah pada Senin ini, yakni kasus ke- 231, perempuan 58 tahun, asal Manado. Kasus ke- 232, perempuan (23) asal Minahasa Utara, yakni pasien dalam pengawasan (PDP) di rumah sakit.

Kasus ke- 233, perempuan (87) asal Manado, seorang PDP meninggal pada 22 Mei 2020 karena karena pneumonia. Kasus ke- 234, laki-laki (61) asal Manado, meninggal 22 Mei 2020 dengan penyakit penyerta hipertensi.

Kasus ke- 235, perempuan (38) tahun asal Manado, meninggal 23 Mei 2020 dengan penyakit penyerta diabetes melitus dan hipertensi. Kasus ke- 236, laki-laki (30) asal Manado.

Kasus ke- 237, perempuan (58) asal Manado. Kasus ke- 238, perempuan (53) asal Minahasa, PDP di rumah sakit, dan kasus ke- 239, perempuan (60) asal Manado, yang meninggal 24 Mei 2020 dengan penyakit penyerta jantung, demikianSteaven Dandel.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement